SOLOPOS.COM - Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dalam konferensi pers di Nasdem Tower, Jakarta, Kamis (5/10/2023), meminta Syahrul Yasin Limpo tidak lari dari masalah. (Antara)

Solopos.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh menyebut banyak penyelewengan terjadi di Indonesia yang menyebabkan ketidakadilan.

Surya Paloh mengatakan ketidakadilan itu tidak bisa dibiarkan dan harus dilawan.

Promosi Mudah dan Praktis, Nasabah Bisa Bayar Zakat dan Sedekah Lewat BRImo

“Awalnya kita lihat segala penyelewengan hanya berada di level tertentu namun semakin ke sini kita semakin menyaksikan hampir di semua level, gejala seperti itu sudah semakin memprihatinkan,” kata Surya Paloh saat menyampaikan pidato dalam rangka HUT Ke-12 Partai Nasdem, Sabtu (11/11/2023).

Dia menyinggung berdasarkan komitmen proklamasi, seharusnya hak atas individu atau golongan tertentu tidak berada di atas kewajiban konstitusional.

Dalam falsafah Pancasila pun, imbuhnya, kekuasaan jelas diberikan oleh Tuhan melalui tangan-tangan rakyat dan mekanisme Pemilu.

Kekuasaan yang telah diraih, kata Surya Paloh, seharusnya digunakan dalam rangka membangun kehidupan bernegara dan berbangsa, secara baik, benar, dan sehat.

“Dan tentu sekaligus yang bermartabat, sebagaimana yang telah diamanatkan oleh konstitusi,” tuturnya.

Pengusung Anies Baswedan sebagai bakal capres ini menyampaikan rasa keadilan harus diutamakan dalam sebuah kompetisi.

Hukum, ketentuan dalam perundang-undangan dan lembaga peradilan pun adalah manifestasi dari keadilan.

Oleh karena itu, sikap penguasa yang berlaku tidak adil demi kepentingan tertentu dan kepentingan kelompoknya tidak boleh didiamkan.

“Kita tak bisa diam ketika ada penguasa kekuasaan yang berlaku tidak adil demi kepentingan tertentu, demi kepentingan kelompoknya,” katanya.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Surya Paloh Sentil Perilaku Penguasa Tak Adil: Kita Tidak Bisa Diam!”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya