SOLOPOS.COM - Potongan video saat Cak Imin bercanda bahwa fungsi sarung untuk selepet. (Instagram Anies Baswedan)

Solopos.com, JAKARTA — Video tentang calon presiden dan calon wakil presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) yang bercanda tentang fungsi sarung viral di media sosial.

Dalam video yang diungguh akun Instagram Anies Baswedan, Cak Imin tampak memeragakan fungsi-fungsi dari sarung.

Promosi BRI Sambut Baik Keputusan OJK Hentikan Restrukturisasi Kredit Covid-19

Cak Imin bercanda dengan Anies, fungsi sarung salah satunya untuk menyelepet (menyabet dengan dilentingkan).

Saat menyampaikan fungsi ketiga dari sarung, Cak Imin langsung melakukan selepetan sarung ke bagian betis Anies dibarengi dengan tawa riang keduanya.

Melihat unggahan itu ramai, Cak Imin bergurau kalau dia berani melakukan slepetan ke Anies karena dirinya belum jadi presiden.

“Mumpung belum jadi presiden,” kata Cak Imin sambil tertawa kepada wartawan, Senin (23/10/2023).

Cak Imin menyebut slepetan itu hanya gurauan saja dan hal ini tidak akan terjadi lagi setelah Anies menang dalam pemilihan presiden (pilpres) 2024.

“Yo kan gak boleh, simbol negara,” ujarnya.

Selain memeragakan fungsi sarung untuk menyelepet, Cak Imin juga memeragakan fungsi lain dari sarung.

Dia memeragakan cara memakai sarung yang benar kepada Anies agar sarung yang dikenakan tidak mudah ditarik.

“Semakin dia bagus dan rapi, semakin kuat sarungnya. Kenapa harus kuat, agar tidak melorot,” kata Cak Imin.

Hingga pukul 17.00 WIB, unggahan tersebut sudah ditonton lebih dari 1 juta orang, mendapat like sebanyak 110 ribu, di komen warganet 8.000 orang lebih dan di share lebih dari 4.000 kali.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Candaan Selepet Anies Baswedan Pakai Sarung, Cak Imin: Mumpung Belum Jadi Presiden”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya