News
Rabu, 14 Februari 2024 - 18:00 WIB

Prabowo Unggul, RIP Demokrasi Muncul di Twitter

Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi RIP Demokrasi. (Twitter/@taekookgalaxxy)

Solopos.com, SOLO — Frasa RIP Demokrasi tiba-tiba muncul di Twitter setelah hasil hitung cepat atau quick count Pilpres 2024 dirilis Rabu (14/2/2024) dengan hasil Prabowo-Gibran unggul dibandingkan dua pasangan capres-cawapres lainnya.

Tak kurang dari 1.500 kicauan dengan frasa tersebut mewarnai lini masa Twitter. Frasa “RIP Demokrasi” bergema dan menjadi trending topic teratas sebagai ungkapan ketidakpuasan sebagian netizen atas kemenangan Prabowo-Gibran.

Advertisement

“Kalau 02 menang terlihat dari hasil Quick Count ,memang sudah diprediksi. hanya di Indonesia pemenang pemilu sudah bisa ditentukan sebelum diumumkan..lagian siapa yg bisa ngelawan Jokowi presiden yg masih berkuasa.power, jaringan dan logistik dikuasai. RIP DEMOKRASI #Pilpres2024,” cuit akun @xwitter_com.

“Sekarang saya paham kenapa dari dulu Indonesia adalah negara berkembang dan tidak pernah maju, ternyata karena kebanyakan masyarakatnya memang memilih untuk tidak maju. RIP DEMOKRASI,” kicau @Ilhamarief28.

“RIP DEMOKRASI selamat datang ya, pendukung 02 yg gk tau rekam jejaknya, semoga dikasih makan siang gratis yg akan dilakukan thn 2029, blablabla. Kalian yg pilih, kalian yg merasakan. Gkmau dikasih tau, yaudah…. Silakan menuai apa yg sudah kamu tanam…,” cuit @CSGrossmann.

Advertisement

Diberitakan sebelumnya, pasangan Prabowo-Gibran unggul dalam hasil quick count Pilpres 2024 yang dirilis semua lembaga survei. Angka yang diperoleh rata-rata sekitar 56% ke atas.

Sementara pasangan Anies-Cak Imin menempati posisi kedua dengan perolehan suara sekitar 20%-25%. Sedangkan Ganjar-Mahfud berada di urutan terakhir dengan perolehan suara sekitar 16%.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif