SOLOPOS.COM - Cawapres nomor urut tiga Mahfud Md. saat menyapa warga di Morkepek, Bangkalan, Jawa Timur, Sabtu (18/11/2023). (ANTARA FOTO/Moch Asim/tom)

Solopos.com, SOLO — Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3, Mahfud Md, menyebut Muhaimin Iskandar alias Cak Imin merupakan lawan paling berat dalam debat cawapres 2024 yang akan digelar pada Jumat (22/12/2023) mendatang.
Hal itu diungkapkan Mahfud menanggapi pernyataan Tim Pemenangan Nasional AMIN yang menyebut lawan berat Cak Imin adalah dirinya.

“Lawan paling berat saya ya Cak Imin. Sama itu aja,” kata Mahfud di Posko Teuku Umar, Jakarta, Kamis (14/12/2023).

Promosi BRI Sambut Baik Keputusan OJK Hentikan Restrukturisasi Kredit Covid-19

Meski demikian, Mahfud menyebut cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, juga patut diperhitungkan. “Mas Gibran, Cak Imin sama berat lah. Ini kan sama-sama spontan,” ujarnya.

Mahfud mengaku tak mempersiapkan apapun untuk menghadapi debat cawapres. Menurutnya, banyak hal tak terduga yang terjadi selama debat berlangsung.

“Debat itu menunjukkan kemampuan seseorang karena ditanya mendadak. Kalau mau belajar ya saya mau belajar apa misalnya ilmu ekonomi. Ilmu ekonomi kan banyak, perdagangan banyak sekali. Ya kita siap saja,” ucap Mahfud.

Adapun tema yang akan dibahas dalam debat cawapres 2024 mendatang meliputi Ekonomi Kerakyatan, Ekonomi Digital, Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN/APBD, Infrastruktur, dan perkotaan.

Menanggapi pernyataan Mahfud Md, calon presiden (capres) Anies Baswedan mengatakan bahwa cawapresnya, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, merupakan orang yang teruji kredibilitasnya sejak muda.

“Ya memang sudah teruji, teruji oleh siapa? Oleh waktu, oleh tantangan dengan keuletan yang dilewatinya,” kata Anies di Bekasi, Jumat (15/12/2023).

Anies menyebut bahwa selain sudah teruji, Cak Imin merupakan figur cawapres yang melengkapi dirinya karena Cak Imin merupakan cawapres yang sudah dipersiapkan dan bukan cawapres yang mendadak ikut dalam kontestasi Pilpres 2024.

“(Cak Imin) cawapres yang bukan muncul mendadak. Saya tidak ada keraguan sedikit pun bahwa Gus Imin akan nanti dipandang publik. Jadi saya bangga sekali dengan pasangan saya,” ujarnya.

Lebih lanjut, terkait perkataan Mahfud yang menyebut Cak Imin sebagai lawan terberatnya. Eks Gubernur DKI Jakarta ini menyampaikan terima kasih kepada Mahfud.

“Jadi kalau Pak Mahfud tadi menyampaikan begitu, ya kami terima kasih, karena memang Gus Imin itu adalah cawapres yang memiliki kompetensi,” ucap Anies.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya