SOLOPOS.COM - Petugas Polresta Solo melakukan pemeriksaan terhadap bangunan Zensho Karaoke Jl Kebangkitan Nasional, Sriwedari Solo, Senin (24/2/2014). Sebelumnya sekelompok massa tak dikenal telah merusak karaoke tersebut pada Minggu (23/2/2014) malam. (Sunaryo Haryo Bayu/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO — Zensho Karaoke Family di Jl. Kebangkitan Nasional, Sriwedari, Laweyan, Solo, bukan satu-satunya target penyerangan gerombolan orang tak dikenal, Minggu (23/2/2014) malam. Sebagian anggota gerombolan juga menyerang pos jaga linmas di sekitar karaoke dan menendang seorang anggota linmas.

Kelompok tersebut menyerang pos jaga Linmas Kelurahan Sriwedari. Pos itu terletak sekitar 10 meter dari Zensho. Dengan menggunakan pedang, dua pelaku mengancam tiga petugas linmas dan dua orang lainnya yang berada di pos menggunakan pedang.

Promosi Kisah Inspiratif Ibru, Desa BRILian Paling Inovatif dan Digitalisasi Terbaik

Bahkan, salah satu anggota linmas mengalami luka gores di pipi kanan akibat ditendang pelaku. Salah satu pelaku bahkan melemparkan bom molotov ke arah pos, namun hanya mengenai dinding dan papan panel linmas. Satu unit handy talky (HT) atau radio panggil operasional linmas dihancurkan pelaku menggunakan pedang.

Sedangkan di bangunan Zensho Karaoke, salah satu pelaku menggedor meja resepsionis menggunakan pedang panjang. Menurut seorang sumber, pelaku lain merusak etalase, meja, dan kulkas berisi berbagai minuman ringan di lobi depan. Pelaku lain ada yang langsung masuk lorong mencari ruang tempat pemandu karaoke berkumpul di ruang belakang.

Pelaku juga memecah dinding kaca lobi dalam menggunakan ruyung. Setelah beraksi di ruang tersebut, salah satu pelaku melemparkan bom molotov ke ujung lorong. Bom tersebut mengenai dinding kayu. Beruntung, api dari bom tidak sampai membakar dinding itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya