SOLOPOS.COM - Wakil Ketua KPK Saut Situmorang (JIBI/Solopos/Antara/Yudhi Mahatma)

Wakil Ketua KPK vs HMI berawal dari ucapan Saut Situmorang yang dinilai menyinggung organisasi mahasiswa itu.

Solopos.com, JAKARTA — Komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Saut Situmorang mengklarifikasi pernyataannya yang dianggap menyinggung salah satu kelompok di sebuah tayangan televisi, Kamis (5/5/2016) lalu.

Promosi BRI Group Berangkatkan 12.173 Orang Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

Dia menyatakan ucapan tersebut tidak bermaksud menyinggung kelompok tersebut. Menurut dia, apa yang dikatakan dalam acara talk show di TV One itu keluar dari alam bawah sadar.

“Harapan besar saya dari pernyataan itu, HMI merupakan lembaga besar yang harus terus berkembang dan saya sampaikan itu di luar alam sadar saya, saya harapkan tidak ditindak lanjuti,” ujar Saut Situmorang, Senin (9/5/2016).

Sebagai bentuk permintaan maafnya, mantan Staf Ahli Badan Intelijen Negara (BIN) itu berencana menggelar pertemuan dengan sejumlah pentolan HMI.

Namun demikian, pertemuan tersebut belum bisa terlaksana karena sejumlah pengurus dan tokoh organisasi mahasiswa itu masih berada di luar Jakarta.

“Mungkin setting waktu. Kami harapkan kemarin dari hati ke hati ingin bicara dengan HMI, Sabtu sebenernya pengen bertemu,” kata Saut.

Sebelumnya, dalam sebuah talk show di televisi swasta, Saut Situmorang menyinggung sebuah kelompok mahasiwa. Dia mengatakan “kelompok tersebut cerdas ketika mahasiswa, namun ketika menjadi pejabat mereka korup dan sangat jahat”.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya