SOLOPOS.COM - Karangan bunga ucapan selamat atas terpilihnya Komjen Budi Gunawan sebagai wakapolri tiba di Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia, Jakarta, Rabu (22/4/2015). (Dika Irawan/JIBI/Bisnis)

Wakapolri baru telah dipilih dan tak lain adalah Komjen Pol. Budi Gunawan.

Solopos.com, JAKARTA — Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol. Badrodin Haiti menyatakan Komjen Pol Budi Gunawan akan dilantik sebagai Wakapolri pada sore ini, Rabu (22/4/2015), di Mabes Polri, Jl. Trunojoyo, Jakarta Selatan.

Promosi Oleh-oleh Keripik Tempe Rohani Malang Sukses Berkembang Berkat Pinjaman BRI

Dilansir Okezone.com, hal itu diungkapkan Badrodin dengan gamblang. “Insya Allah nanti sore,” kata Badrodin Haiti kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (22/4/2015).

Penunjukan Budi Gunawan sendiri, kata Badrodin Haiti, merupakan hasil rapat dari anggota Dewan Jabatan dan Kepangkatan Tinggi (Wanjakti) Polri. Kriterianya, anggota yang berpangkat bintang tiga alias Komisaris Jenderal (Komjen) Pol.

Keputusan Wanjakti tersebut, lanjut Badrodin Haiti, memang sempat tertunda karena pada pertemuan 17 April 2015 banyak anggotanya yang sedang berada di luar negeri. “Baru kemarin, Selasa, baru lengkap dan kita laksanakan keputusan kemarin,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya