SOLOPOS.COM - Presiden Jokowi dan Wapres JK mengantre menyampaikan ucapan selamat kepada Komjen Pol. Badrodin Haiti sebagai Kapolri baru, Jumat (17/4/2015). (Dwi Prasetya/JIBI/Bisnis)

Wakapolri baru, Komjen Pol. Budi Gunawan, yang telah dilantik sering dikhawatirkan menimbulkan “matahari kembar”.

Solopos.com, JAKARTA — Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti memastikan tidak akan ada istilah matahari kembar dalam Polri setelah Komjen Pol Budi Gunawan dilantik sebagai wakapolri.

Promosi Digitalisasi Mainkan Peran Penting Mendorong Kemajuan UMKM

“Tidak akan ada matahari kembar itu. Saya kapolri, jadi saya yang pegang komando. Dan semua ikut perintah saya,” kata Badrodin Haiti sesuai rapat kerja dengham Komisi III di Kompleks Gedung Parlemen, Senayan, Rabu (22/4/2015).

Pernyataan Badrodin Haiti itu menepis tudingan sejumlah kalangan tentang bakal munculnya matahari kembar dalam polri jika Budi Gunawan (BG) dilantik sebagai wakapolri. Tudingan itu muncul lantaran Badrodin hanya seorang pengganti setelah BG gagal dilantik sebagai kapolri saat pencalonannya memunculkan polemik.

Anggota Komisi III dari Fraksi PKS, Nasir Jamil, mengatakan ada atau tidaknya matahari kembar itu merupakan tantangan bagi Polri. “Jika tidak ingin ada, ya Badrodin harus benar-benar menjalankan fungsinya.”

Rabu siang, Budi Gunawan dilantik sebagai Wakapolri dalam sebuah upacara tertutup. Dengan dilantik menjadi Wakapolri, Budi Gunawan telah menyisihkan tujuh jenderal bintang tiga Polri lainnya yang berpotensi mendampingi Badrodin Haiti. Tujuh jenderal itu a.l. Suhardi Alius, Budi Waseso, dan Dwi Priyatno.

Menurut Badrodin Haiti, sidang Wanjakti yang dimulai pada 17 April 2015 sudah memunculkan nama. “Kemarin baru lengkap setelah sebelumnya ada yang tugas luar kota dan luar negeri,” kata Badrodin Haiti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya