SOLOPOS.COM - Jijoe dan kakaknya menggunakan sepeda motor untuk melewati banjir (Facebook)

Video unik kali ini berasal dari netizen Malaysia.

Solopos.com, KUALA LUMPUR – Pria bernama Mohd Faizul Lokan, 30, atau lebih dikenal dengan nama Jijoe membuat modifikasi unik untuk motornya. Ia mengutak-atik motornya secara ekstrem untuk dipakai menerjang genangan banjir.

Promosi Program Pemberdayaan BRI Bikin Peternakan Ayam di Surabaya Ini Berkembang

Kreativitas Jijoe diunggah sendiri di akun Facebooknya dalam format video. Seperti dilansir Astroawani, Sabtu (7/1/2017), video berdurasi satu menit 24 detik itu direkam pada Rabu (4/1/2017).

Dalam video tersebut Jijoe mengendarai sepeda motor Honda C70 memboncengkan kakaknya Khazuraini, 35, motor tersebut melewati banjir sedalam 1,5 m yang terjadi di Desa Gong Chokoh, Padang Luas, Jetreh, Malaysia.

Pria yang menjadi montir paruh waktu itu menegaskan ia hanya menempatkan karburator ke keranjang sepeda, dan menempatkan tangki motor di lubang bekas speedometer.

Jijoe saat mendemonstrasikan proses memodifikasi sepeda motor (Facebook)

Jijoe saat mendemonstrasikan proses memodifikasi sepeda motor (Facebook)

Hal ini sudah saya lakukan beberapa tahun terakhir, terutama saat ingin melalui daerah banjir. Saya hanya perlu waktu satu jam untuk memodifikasi sepeda motor tersebut,” ungkap Jijoe seperti dikutip Sinar Harian. Pria yang juga menjadi tukang kayu itu menegaskan modifikasi yang dia lakukan akan membuat air tidak masuk ke karburator atau tangki bahan bakar. Oleh karena itu mesin sepeda motor akan tetap berjalan meski melewati air.

Setelah banjir usai, Jijoe akan mengembalikan pengaturan sepeda motor seperti sedia kala.

Mengetahui video tersebut, Menteri Pendidikan Tinggi Malaysia, Datuk Seri Idris Jusoh, ikut memberikan komentar. Menurutnya, apa yang dilakukan Jijoe sangat kreatif dan mengesankan. Hal itu seharusnya bisa dikembangkan untuk kepentingan bisnis.

Penasaran seperti apa videonya? Tonton di bawah ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya