SOLOPOS.COM - Teknisi komputer SMAN 1 Sleman, Ardian Purwonugroho, mengecek komputer yang akan digunakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun ajaran 2015-2016 ini, Senin (2/11/2015). (Harian Jogja/Bernadheta Dian Saraswati)

Ujian Nasional Solo, empat orang akan mengikuti pelatihan menjadi tim verifikasi sekolah pelaksana UNBK.

Solopos.com, SOLO–Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solo menunjuk empat orang untuk disiapkan sebagai anggota tim verifikasi sekolah pelaksana Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2016.  Mereka dikirim ke Semarang untuk mengikuti pelatihan verifikator dalam binaan Provinsi Jawa Tengah, mulai Jumat (4/12/2015). Hal itu dikemukakan Sekretaris Disdikpora Solo, Aryo Widyandoko, ketika ditemui wartawan di Kantor Disdikpora Solo, Jumat.

Promosi Cerita Klaster Pisang Cavendish di Pasuruan, Ubah Lahan Tak Produktif Jadi Cuan

“Kami tunjuk empat orang dari internal Disdikpora untuk disiapkan sebagai verifikator (sekolah pelaksana UNBK). Mereka dijadwalkan mengikuti pelatihan yang diadakan Provinsi Jawa Tengah mulai 4 November ini,” ujarnya.

Selepas mengikuti pelatihan tersebut, Aryo mengatakan mereka akan mengimbaskan materi yang sudah mereka dapatkan ke yang lainnya yang juga akan disiapkan sebagai verifikator sekolah. Namun terkait jumlah calon verifikator lainnya tersebut, Aryo menyatakan akan menghitung lebih lanjut kebutuhan verifikator untuk masing-masing sekolah.

“Ya nanti kami lihat dulu kebutuhannya, jumlahnya (verifikator) harus disiapkan berapa, akan disesuaikan dengan kebutuhan tersebut. Akan kami upayakan pelaksanaannya cepat dan akurat,” tambahnya.

Namun terkait pelaksanaan verifikasi fisik, Aryo mengatakan belum mendapatkan informasi lebih lanjut dari pemerintah pusat maupun Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

Dia mengungkapkan, sebenarnya terkait verifikasi ada penjelasan dari pemerintah pusat bahwa jajaran Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memiliki jadwal tersendiri untuk melaksanakan verifikasi ke SMK-SMK.

“Jadi kami tetap akan persiapkan tim verifikasi di tingkat kota, sekaligus untuk mempersiapkan juga sebelum tim verifikasi dari pusat turun ke sekolah-sekolah untuk melaksanakan verifikasi tersebut,” imbuhnya.

Ditemui terpisah, Kepala Disdikpora Solo, Etty Retnowati meyakini, dibanding tahun sebelumnya, sekolah-sekolah sudah lebih siap untuk menyelenggarakan UNBK tahun depan. Termasuk dalam hal menyiapkan para siswa mereka menghadapi ujian tersebut dengan pelatihan-pelatihan ujian.

Sebagaimana diketahui, saat ini sudah ada 50 SMA/SMK dan 24 SMP di Solo yang ditetapkan sebagai pelaksana UNBK 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya