SOLOPOS.COM - Kondisi tembok kamar mandi Ruang Tahanan Mapolsek Jatiasih, Bekasi, yang jebol. (Istimewa/TV One)

Solopos.com, BEKASI — Tujuh tahanan di Polsek Jatiasih, Bekasi, kabur setelah menjebol tembok kamar mandi di ruang tahanan mapolsek setempat.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, kaburnya tujuh tahanan itu terjadi pada Kamis (13/10/2022) malam, tepatnya pada pukul 21.39 WIB. Tembok kamar mandi ruang tahanan yang dijebol itu berlokas di bagian belakang mapolsek setempat.

Promosi BRI Catat Setoran Tunai ATM Meningkat 24,5% Selama Libur Lebaran 2024

Menurut laporan dari Kabar Pagi TV One, Sabtu (15/10/2022), pada tembok kamar mandi itu terdapat lubang dengan diamater sekitar 40 cm. Lubang itu menghubungkan kebun kosong yang berlokasi di belakang Mapolsek Jatiasih.

Total ada 10 tahanan di Mapolek Jatiasih. Namun, tujuh di antaranya kabur setelah menjebol tembok kamar mandi. Sementara tiga tahanan lainnya tidak ikut melarikan diri. Kabar terkait kaburnya tujuh tahanan itu terungkap setelah seorang tahanan memberi tahu petugas jaga di mapolsek setempat.

Baca Juga: Bebas, Rizky Billar Mengaku Sangat Mencintai Lesti Kejora

Dari tujuh tahanan yang kabur itu, lima orang diketahui merupakan tahanan kasus narkoba. Dua tahanan lainnya terjerat kasus pencurian. Berikut daftar ketujuh tahanan yang melarikan diri tersebut.

1. Gopar (tersangka kasus narkotika)
2. Dola Aprian (tersangka kasus pencurian)
3. Iman alias Ambon (tersangka kasus narkotika)
4. Arip Budiman (tersangka kasus narkotika)
5. Saipul Bahri (tersangka kasus narkotika)
6. Achmad Ridwan (tersangka kasus narkotika)
7. Redo Palami (tersangka kasus pencurian)

Baca Juga: Instagram Rizky Billar Hilang Setelah Lesti Kejora Cabut Laporan KDRT

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya