SOLOPOS.COM - PPAP Satlantas Aceh Besar. (Istimewa/Instagram)

Trending sosmed kali ini membahas joget PPAP yang dilakukan anggota kepolisian.

Solopos.com, ACEH BESAR – Heboh joget PPAP tak hanya berhenti pada cover yang mirip dengan joget aslinya. Belum lama ini muncul video anggota kepolisian joget PPAP yang liriknya sudah dimodifikasi. Tujuan joget tersebut terbilang simpatik lantaran dipakai kampanye berkendara secara aman.

Promosi Cuan saat Ramadan, BRI Bagikan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

Video unik tersebut diunggah pertama kali oleh akun Instagram @satlantasacehbesar, Kamis (13/10/2016). Dalam video berdurasi sekitar satu menit itu, ditampilkan dua polisi satlantas menghentikan pengendara sepeda motor yang tidak memakai kelengkapan berkendara yang aman.

Meski menggunakan musik PPAP, video tersebut tidak memakai lirik orisinal joget PPAP. Liriknya berisi peringatan pengendara kendaraan bermotor harus membawa Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM), jika tidak akan ditilang. Bait kedua liriknya berisi pengendara motor harus memakai helm dan motornya memiliki kaca spion.

Berdasarkan pengamatan Solopos.com, Kamis (13/10/2016), di Instagram, video tersebut sudah disaksikan lebih dari 50.000 kali. Sebagian besar komentar netizen mengekspresikan tawa mereka setelah menonton video tersebut. Meski demikian, ada juga netizen yang memberi pujian.

“Haha kreatif,” tulis pengguna akun anhy_pv. “Kocak Pak Pol! Salut,” tulis pengguna akun norieslimbongan.

Tak Cuma netizen biasa, sejumlah selebgram, hingga akun anonim populer di Instagram juga mengunggah video ini. Akun berbagi gossip, Lambe Turan juga turut mengunggah video menarik ini. Mereka bahkan mengapresiasi parody PPAP ini.

“Semoga bisa menghibur dan dpt memberikan peringatan kepada masyarakat agar lebih mematuhi peraturan lalu lintas. Satlantas Aceh Besar keren, minceu [Admin, orang yang mengendalikan akun] syukaaaa syukaaa,” kata @lambe_turah.

Tonton video PPAP versi Satlantas Aceh Besar melalui tautan ini https://www.youtube.com/watch?v=Bp3-CkNChOs

(Muhammad Rizal Fikri/JIBI/Solopos.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya