SOLOPOS.COM - Halaman Depan Harian Umum Solopos edisi Rabu, 18 Mei 2016

Solopos hari ini memberitakan tentang kasus child trafficking hingga potensi gas alam.

Solopos.com, SOLO — Kasus perdagangan anak asal Soloraya menjadi berita utama di Harian Umum Solopos, Rabu (18/5/2016). Kabar tentang sumber gas alam juga di Gesi juga menjadi berita utama kali ini.

Promosi BRI Kembali Gelar Program Pemberdayaan Desa Melalui Program Desa BRILiaN 2024

Ada belasan remaja putri asal Soloraya yang menjadi korban perdagangan anak. Rata-rata, mereka berusia seumuran anak sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA).

Kemenangan Setya Novanto sebagai Ketua Umum Partai Golkar di Munaslub Golkar juga menjadi pemberitaan utama kali ini. Terkait dengan itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum memberi tanggapan secara rinci.

Sementara itu, sumber daya gas alam yang ada di Gesi, Sragen, tampaknya perlu mendapat perhatian pemerintah agar dapat dimanfaatkan secara maksimal.

Berikut rangkuman berita utama Harian Umum Solopos edisi Rabu, 18 Mei 2016;

PERDAGANGAN ANAK: 19 Remaja Korban Trafficking

Belasan remaja putri asal Soloraya menjadi korban perdagangan anak (child trafficking). Mereka yang rata-rata seumuran anak SMP dan SMA itu dipekerjakan di tempat hiburan malam di Kutai Barat, Kalimantan Timur (Kaltim).

Informasi yang dihimpun Espos di Mapolresta Solo, Selasa (17/5), terbongkarnya kasus perdagangan anak itu bermula ketika salah satu keluarga korban Kt, mengadukan anak gadisnya, Mr, 16, yang tak pulang sejak tiga bulan terakhir kepada aktivis Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Solo, Nur Hidayah Idris.

Hidayah bersama aktivis perempuan Solo lainnya lantas melaporkan masalah itu ke polisi pertengahan April lalu. Tak berselang lama, korban yang merupakan warga Kecamatan Serengan, Dolo itu kembali ke rumah.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

DINAMIKA POLITIK: Presiden Belum Bahas Golkar Masuk Kabinet

Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum membahas secara terperinci kemungkinan masuknya kader Partai Golkar ke Kabinet Kerja setelah partai itu resmi mendukung pemerintah dan keluar dari Koalisi Merah Putih (KMP).

”Belum sampai ke sana. Belum bicara [kabinet],” kata Jokowi kepada wartawan di sela-sela The 7th ASIAN Leadership Conference di The Shilla Hotel, Seoul, Korea Selatan, Selasa (17/5).

Dalam Munaslub Partai Golkar di Bali, Setya Novanto terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar mengungguli Ade Komarudin. Presiden menghormati terpilihnya Novanto sebagai ketua umum menggantikan Aburizal Bakrie (Ical).

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

REKAYASA LALU LINTAS: Sarasehan Jalan Searah Tanpa Solusi

Sejumlah warga dan pelaku usaha terdampak penerapan kebijakan jalan searah di Laweyan, Solo mengadakan pertemuan bersama perwakilan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Solo di markas Tim SAR Juba Rescue Pondok Pesantren Ta’mirul Islam, Senin (16/5) malam.

Pertemuan bertajuk Rembukan dan Sarasehan Sistem Satu Arah (SSA) di Kecamatan Laweyan yang berlangsung mulai pukul 21.11 WIB-23.30 WIB tersebut tidak menghasilkan kata sepakat. Pemerintah Kota (Pemkot) Solo kukuh melanjutkan kebijakan jalan searah yang resmi ditetapkan mulai Minggu (17/4) lalu.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

SUMBER DAYA ALAM: Gas Alam di Gesi Menanti Sentuhan

Beberapa sumber gas alam tersebar di Desa Tanggan, Gesi, Sragen, belum dimanfaatkan. Berikut liputan wartawan Solopos, Tri Rahayu.

Perkebunan tebu membentang di Dukuh Gunungsari RT 010, Tanggan, Gesi, Sragen. Di tengah perkebunan itu mengalir Sungai Tanggan, anak Sungai Bengawan Solo. Sungai itu pula yang membatasi Dukuh Gunungsari dan Dukuh Sogan. Lumpur lindi rembesan dari Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Tanggan mengalir ke sungai itu dengan warna cokelat tua pekat.

Jarwanto, 38, warga Gunungsari, menghentikan sepeda motornya di depan kandang kambing milik warga, Selasa (17/5). Pemuda yang pernah menjadi Ketua Karang Taruna Desa Tanggan itu cukup dikenal masyarakat Gunungsari dan sekitarnya. ”Mbah, badhe nuweni gas teng lepen. [Mau melihat gas di sungai]. Mangga mbah tumut [Ayo mbah ikut],” ajak Jarwanto kepada mantan Ketua RT 010, Suwadi, yang sedang merumput di kabun kosong pinggir perkebunan tebu itu.



Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya