SOLOPOS.COM - Promosi Solo Great Sale 2015, Minggu (25/1/2015). (Abdullah Azzam/JIBI/Bisnis)

Solo Great Sale 2017 digelar selama Februari yang diikuti pula oleh pelaku UKM.

Solopos.com, SOLO — Selama Bulan Februari 2017, pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) di Kota Bengawan siap meramaikan event Solo Great Sale (SGS) 2017 dengan memberi diskon.

Promosi Kecerdasan Buatan Jadi Strategi BRI Humanisasi Layanan Perbankan Digital

Pemilik Batik Mahkota, Alpha Febela Priyatmono, mengatakan siap kembali mengikuti acara yang diadakan setahun sekali tersebut.  Diakuinya gaung kampung batik saat ini mulai meredup sehingga butuh dorongan dan dukungan promosi.

“Kalau hanya mengandalkan lokasi [di kampung batik] sulit sehingga SGS bisa menjadi salah satu sarana untuk promosi. Oleh karena itu, tahun ini akan lebih serius untuk menggarap promosi selama SGS,” ungkap Alpha kepada wartawan, Jumat (13/1/2017).

Dia menilai salah satu hal yang menarik dalam pelaksanaan SGS adalah adanya sistem poin yang bisa dimanfaatkan konsumen untuk mendapat hadiah. Hal ini bisa menjadi daya tarik untuk meningkatkan penjualan di saat low season. Selama Februari, Alpha mengatakan akan memberi diskon 25%-30% tergantung kualitas dan jenis produk.

Pemilik Batik Gunawan Setiawan, Gunawan Setiawan, menilai ada beberapa kekurangan di pelaksanaan SGS tahun lalu. Ia berharap panitia lebih jeli dalam promosi sehingga acara ini mampu mendatangkan wisatawan nusantara (wisnus) dan wisatawan mancanegara (wisman).

“Kami siap mengadakan promo selama SGS karena sebagai pelaku UKM, diskon harga sudah biasa dilakukan. Apalagi SGS ini dilakukan bersama-sama sehingga diharapkan gaung lebih besar. Apalagi kunci mendatangkan wisatawan adalah kemudahan dan akomodasi yang terjangkau, dengan adanya promo hotel dan maskapai,” ujarnya.

Direktur Beteng Trade Center (BTC), Henry Poerwantoro, mengatakan siap menyosialisasikan program SGS ke tenant. Bahkan beberapa tenant ada yang mengatakan siap untuk ikut bergabung kembali dengan promo ini.

“Sosialisasi ke tenant pasti tapi belum tahu apakah peserta bisa sebanyak tahun kemarin, karena tahun lalu gratis, tidak semua tenant ikut sedangkan tahun ini ada charge Rp100.000,” kata dia.

Marketing Communication Sentra Niaga, Ayu Rose, mengatakan Carmudi Sentra Otomotif (Carsentro) menjadi peserta di acara untuk memperingati HUT Kota Solo tersebut. Selama acara berlangsung, konsumen akan mendapat diskon angsuran 20% apabila pembelian menggunakan BCA Finance.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya