SOLOPOS.COM - ilustrasi SNMPTN. (Dok/Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

SNMPTN 2015 akan menutup pendaftaran pad 13 Februari 2015. Hingga kini pendaftar SNMPTn di UNS masih rendah.

Solopos.com, SOLO – Jelang penutupan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2015 pendaftar terus meningkat. Meski begitu, pendaftar di UNS terlihat masih minim.

Promosi Klaster Usaha Rumput Laut Kampung Pogo, UMKM Binaan BRI di Sulawesi Selatan

Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2015 telah dibuka. Pendaftaran SNMPTN 2015 telah digelar mulai Jumat 13 Februari 2015 hingga berakhir pada 15 Maret 2015.

Ketua Umum SNMPTN 2015 Prof Dr H Rochmat Wahab MPD MA mengatakan, memasuki minggu-minggu terakhir pendaftaran, jumlah peserta yang mendaftar semakin tinggi. Pendaftaran SNMPTN 2015 rencananya ditutup pada Minggu (15/03/2015).

“Sampai Senin 2 Maret 2015 ini hingga pukul 10.00 sudah tercatat 146.995 orang peserta,” ungkap Rochmat Wahab seperti dilansir Antara, Selasa (3/3/2015).

Sedangkan untuk pendaftar beasiswa pendidikan mahasiswa berprestasi (Bidikmisi) sudah mencapai 22.570 orang peserta. “Untuk jumlah sekolah yang tercatat ada 7.563 sekolah,” ungkap Rochmat Wahab, yang juga Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) ini.

Khusus data untuk pendaftar UNS sebanyak 8.135 calon yang berasal dari 34 provinsi dan luar negeri. Untuk calon yang memilih UNS sebagai pilihan pertama sebanyak 4.355 calon dan yang memilih UNS sebagai pilihan kedua sebanyak 3.780 calon.

Untuk Provinsi Jawa Tengah, tercatat ada 896 sekolah yang sudah melakukan PDSS dengan jumlah siswa yang telah mendaftar sebanyak 15.176 calon.

Ketua SPMB UNS Solo, Sutarno, mengemukakan, dalam rapat koordinasi (rakor) SNMPTN yang diikuti Tim Humas SNMPTN, diketahui jumlah pendaftar hingga awal Maret ini masih terbilang rendah. Hal itu diidentifikasi salah satunya karena saat ini masih banyak siswa calon yang kebingungan dalam memilih program studi.

Seperti dilaporkan Solopos.com sebelumnya, dalam tahap pendaftaran SNMPTN 2015 ini, siswa menggunakan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan password yang diberikan saat verifikasi data di Pangkalan Data Siswa dan Sekolah (PDSS), login ke laman www.snmptn.ac.id untuk melakukan pendaftaran.

Siswa yang ingin mengikuti pendaftaran SNMPTN 2015 mengisi biodata, pilihan PTN, dan pilihan program studi, serta mengunggah (upload) pas foto resmi terbaru dan dokumen prestasi tambahan (jika ada).

Di laman resmi SNMPTN 2015, panitia sudah memajang jadwal dan alur pendaftaran. Pendaftar dapat mengakses situs resmi SNMPTN 2015 sewaktu-waktu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya