SOLOPOS.COM - Smada Art Fest (SAF) #16 akan hadir kembali di Sportorium UMY pada Jumat (29/9/2023).(Istimewa)

Solopos.com, JOGJA – Smada Art Fest (SAF) #16 akan hadir di Sportorium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) pada Jumat (29/9/2023). Kali ini SAF akan mengusung konsep petualangan di negeri dongeng atau Forest Fairy, bertajuk Avenoir Everlasting Universe of Memories.

Acara pentas seni tahunan yang menampilkan siswa-siswa SMA Negeri 2 Yogyakarta serta menghadirkan bintang tamu keren ini diadakan sebagai puncak perayaan ulang tahun SMA Negeri 2 Yogyakarta. SAF sudah digelar sejak tahun 2007.

Promosi Program Pemberdayaan BRI Bikin Peternakan Ayam di Surabaya Ini Berkembang

Tahun ini SAF menghadirkan Reality Club, For Revenge, Feel Koplo dan special performance Smada Band, D’Teacher, Smadance, Smada Light Choir, dan Tari Tradisional Smada. Acara akan dipandu MC kondang Sekar PW dan Doni Salahpaham.

“Penonton akan dibawa menikmati imaji petualangan, time traveller yang seolah-olah terjun ke dunia fantasi peri. Penonton dapat merasakan aura hangat dan magis dari forest fairy. Tahun ini pengisi acara Reality Club, Feel Koplo, dan For Revenge. Kombinasi aliran musik indie rock, dangdut, dan pop,” tutur Ketua Umum SAF #16, Fikri Rasendriya Mahardika, melalui siaran pers, Kamis (21/9/2023).

Dijelaskan, SAF ingin mengulang kesuksesan tahun-tahun sebelumnya yang berhasil mengundang sejumlah artis dan grup band ternama Tanah Air.

“Dengan kembalinya Smada Art Festival #16 berkonsep offline concert pasti akan lebih berkesan dan menarik dibandingkan dengan penyelenggaraan secara online. Kami akan mempersembahkan penampilan terbaik untuk masyarakat,” ungkapnya.

Tiket SAF #16 dapat dibeli langsung di SMAN 2 Yogyakarta dan tiket online yesplis. Tiket tersedia dalam tiga pilihan, yakni Ni’Awve Rp90.000, Liona Rp115.000, dan Metkayna Rp140.000.

Pertunjukan akan dimulai pukul 16.30 WIB hingga 22.30 WIB. Open gate pukul 15.00 WIB – 19.00 WIB. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Gita (0857 1311 4863) dan Afiqa (0812 2534 3270).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya