SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)--SMA Islam Diponegoro Solo mengadakan kegiatan Penggalangan Dana Peduli Bencana Merapi di sekolah setempat, Senin (1/11).

Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh siswa, guru, karyawan, komite dan orang tua siswa. Dana yang terkumpul akan disalurkan melalui program Yayasan Pendidikan Islam Diponegoro Solo (YPID) Peduli Bencana Merapi dan Mentawai 2010.

Promosi BRI Peduli Ini Sekolahku, Wujud Nyata Komitmen BRI Bagi Kemajuan Pendidikan

Waka Humas SMA Islam Diponegoro Solo, Ahmadi dalam rilis yang diterima Espos, Selasa (2/11) menuturkan dengan kegiatan tersebut diharapkan dapat memupuk rasa simpati dan kepedulian terhadap sesama. “Dana yang terkumpul semoga dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang tertimpa bencana,” pungkasnya.

tiw/*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya