SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Jakarta –
Presiden SBY mendapat tantangan dari mantan Menteri-nya, Yusril Ihza Mahendra untuk debat di Mahkamah Konstitusi (MK). Namun, SBY tak menanggapi amarah Yusril, sebab terlalu sibuk.

“Seperti Anda tahu kan hari ini padat sekali ya,” kata Jurubicara Presiden Julian Aldrin Pasha di Istana Negara, Jakarta, Senin (12/7).

Promosi Mudah dan Praktis, Nasabah Bisa Bayar Zakat dan Sedekah Lewat BRImo

Sebelumnya, tersangka kasus korupsi Sisminbakum Yusril Ihza Mahendra menantang Presiden SBY berdebat di Mahkamah Konstitusi (MK) terkait legalitas Hendarman Supandji sebagai Jaksa Agung. Rencananya sidang uji

materi Undang-undang tersebut akan digelar pekan ini.

Julian enggan menyebutkan SBY ‘malas’ menanggapi tantangan Yusril. Termasuk

SBY sengaja menghindar sekalipun telah tahu soal tantangan Yusril tersebut. “Saya belum bisa berkomentar soal itu,” tutup Julian.

Hari ini agenda Presiden SBY melayat almarhum KH Idham Clalid pukul 08.30 WIB di Cipete, Fatmawati, Jakarta Selatan. Kemudian menggelar rapat tertutup pukul 13.00 WIB, lalu disambung satu jam berikutnya meninjau dan meresmikan situation room di Gedung Bina Graha, Istana Kenegaraan.

Sebelumnya, tadi malam Presiden SBY menggelar nonton bareng (nobar) final Piala Dunia bersama bos MNC Hary Tanoesoedibjo di kediaman SBY di Cikeas, Bogor.

inilah/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya