SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) akan menentukan sejumlah SD yang akan mendapat prioritas dana alokasi khusus (DAK) pada bulan ini.

Demikian disampaikan Kepala Disdikpora, Drs Rakhmat Sutomo MPd saat ditemui wartawan di kantornya, Sabtu (5/9). Dalam kesempatan itu, Rakhmat menuturkan, hingga kini pihaknya tengah menurunkan tim khusus yang bertugas melakukan survei ke sejumlah SD.
Menurutnya, kendati survei sudah pernah dilakukan sebelumnya, akan tetapi survei tersebut dimaksudkan untuk menguatkan proses validasi data.

Promosi BRI Dipercaya Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2024

“Kami ingin memastikan kembali bagaimana kondisi kerusakan yang sebenarnya untuk menguatkan hasil survei yang sudah pernah dilakukan,” papar Rakhmat.

Saat ditanya berapa jumlah SD yang mendapat prioritas DAK, Rakhmat belum bisa memastikan. Menurutnya, pihaknya akan memprioritaskan sejumlah SD yang memenuhi salah satu dari tiga kriteria, yakni SD yang berada di kawasan rawan banjir, rusak sedang atau berat, dan rusak ringan namun vital.

Ia menuturkan, jumlah SD yang mendapat prioritas DAK akan ditentukan pada bulan ini. Rakhmat menambahkan, pihaknya tetap optimis pembangunan renovasi sejumlah SD tersebut bisa selesai sebelum pergantian tahun nanti.

“Kami sudah menentukan schedule-nya. Kami memastikan proyeknya ini bisa berakhir pada Desember nanti,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala SDN Tegal Kuniran, Drs Sutopo MPd menuturkan bahwa sekolahnya sudah didatangi tim survei dari Disdikpora pada Kamis (3/9). Menurutnya, setidaknya ada tiga ruang yang akan mendapat bantuan dari DAK pada tahun ini.

m82

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya