SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Memasuki bulan Ramadan, waktu proses belajar mengajar di sekolah-sekolah di di tingkat SMA Kota Solo akan mengalami perubahan. Kegiatan belajar juga akan diliburkan di awal bulan Puasa.

Menurut Sekretaris Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Kota Solo, Edy Pudiyanto kepada Espos, di ruang kerjanya, Senin (9/8), selama bulan suci Ramadan jam belajar mengajar akan dikurangi 15 menit untuk masing-masing mata pelajaran.

Promosi BRI Sambut Baik Keputusan OJK Hentikan Restrukturisasi Kredit Covid-19

“Selain itu mulai Selasa (10/8), kegiatan belajar mengajar akan dilburkan hingga Kamis (12/8) mendatang,” papar Edy.

Kemudian waktu pelaksanaan kegiatan belajar mengajar seperti jam masuk dan pulang sekolah juga akan disesuaikan selama bulan Puasa. Sedang kegiatan reguler seperti upacara haris Senin akan ditiadakan. Sedang pelajaran olahraga yang berbau fisik akan diganti dengan teori di kelas.

“Jika jam masuk semula pukul 07.00 WIB dan pulang pukul 14.00 WIB, maka selama bulan suci Ramadan dimulai pukul 07.30 WIB dan selesai pukul 12.00 WIB,” jelas Edy.

sry

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya