SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KANO– Sekelompok massa secara membabi buta membakar rumah-rumah dan masjid di sebuah desa di sebelah timur laut Nigeria, yang penghuninya mayoritas muslim. Insiden ini menewaskan 2 orang dan menghanguskan sejumlah masjid.

“Kejadiannya sekitar pukul 11.30 waktu setempat ketika sekelompok massa dari Imbur menyerang desa Gwalam, kemudian membakari rumah dan masjid di sana,” terang salah seorang warga setempat, Abubakar Hussaini, seperti dilansir oleh AFP, Jumat (13/1/2012).

“Sampai saat ini, sudah ada dua orang tewas, dan belum diketahui keberadaan sejumlah warga yang melarikan diri ke semak-semak,” imbuhnya.

Diduga serangan ini merupakan ‘pembalasan’ atas serangan ekstremis Islam nigeria, Boko Haram, yang menembaki gereja dan menyerang kelompok umat Kristen di Nigeria. Terlebih diketahui bahwa desa Imbur merupakan pemukiman yang dihuni oleh mayoritas warga Kristen, sedangkan desa Gwalam dihuni oleh mayoritas warga Muslim.

Korban tewas juga dikonfirmasikan oleh pejabat setempat. “Kami mendapat laporan dua orang tewas dalam serangan di desa Gwalam oleh sekelompok warga Kristen. Kami telah mengambil sejumlah barang bukti dari rumah-rumah yang dibakar,” terang pejabat pemerintah setempat, Gamo Jika.

Desa Imbur dan Gwalam terletak di wilayah Numan, Adamawa, yang menjadi pusat konflik sektarian antar dua agama terbesar di Nigeria.

Akhir-akhir ini, sejumlah aksi kekerasan di Nigeria dilakukan oleh ekstremis Islam, Boko Haram. Aksi mereka yang meledakan bom di gereja saat malam Natal serta menembaki gereja saat ada kebaktian, menimbulkan ketakutan di masyarakat. Sebab sebelumnya, warga Muslim yang bermukim di wilayah utara Nigeria dan warga Kristen yang bermukim di wilayah selatan Nigeria, selalu hidup berdampingan dengan damai. detikcom

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya