SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, CIKARANG--Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berjanji mempercepat pembangunan infrastruktur untuk menunjang pengembangan klaster industri koridor Jawa.

Kepala Negara mengatakan pemerintah telah menetapkan pulau Jawa sebagai klaster industri berbasis teknologi dalam Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI).

Promosi Jelang Lebaran, BRI Imbau Nasabah Tetap Waspada Modus Penipuan Online

Industri yang dikembangkan di koridor Jawa adalah industri peralatan transportasi, industri tekstil, dan industri makanan minuman.

Koridor Jawa juga diarahkan untuk industri berteknologi tinggi seperti industri perkapalan, telematika, dirgantara, dan persenjataan.

Yudhoyono mengatakan pemerintah sadar pengembangan koridor Jawa membutuhkan peningkatan kapasitas infrastruktur energi, transportasi, dan logistik.

“Kita ingin, makin ke depan sistem logistik nasional kita makin efisien dan makin kompetitif,” kata Presiden dalam peresmian pabrik PT Hankook Tire Indonesia, Selasa (17/9/2013).

SBY mengatakan komitmen pemerintah ditunjukkan dengan pengembangan Bandara Soekarno Hatta, Pelabuhan Tanjung Priok, dan infrastruktur logistik lain.

Selain itu, pemerintah tengah mengembangkan jaringan transportasi kereta api massal dari pinggirang kawasan metropolitan ke tengah kota.

Presiden juga menjanjikan pembangunan monorail dan jalur kereta api Manggarai–Bandara Soekarno Hatta segera terealisasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya