SOLOPOS.COM - PERAYAAN NATAL--Ketua Umum Yayasan Sahid Jaya, Nugroho Sukamdani, menyalakan lilin di sela-sela perayaan Natal Sahid Group Jateng DIY yang diselenggarakan di Hotel Sahid Jaya Solo, Kamis (5/1/2012) malam. (Foto: Istimewa)

PERAYAAN NATAL--Ketua Umum Yayasan Sahid Jaya, Nugroho Sukamdani, menyalakan lilin di sela-sela perayaan Natal Sahid Group Jateng DIY yang diselenggarakan di Hotel Sahid Jaya Solo, Kamis (5/1/2012) malam. (Foto: Istimewa)

SOLO--Unit usaha bisnis Sahid Group di industri perhotelan, bakal terus memperkuat jaringan kelola dan properti di wilayah Jateng DIY.

Promosi Kecerdasan Buatan Jadi Strategi BRI Humanisasi Layanan Perbankan Digital

Disampaikan Koordinator Wilayah Sahid Group Jateng DIY yang juga General Manager Kusuma Sahid Prince Hotel (KSPH), Purwanto Yudhonagoro, tahun 2012 ini Sahid Hotel akan membangun properti dalam bentuk kondotel di Jogja, dekat dengan bangunan Sahid Raya Jogja. Selain itu, di tahun ini pula Sahid Hotel akan mengelola sebuah hotel yang ada di Semarang.

“Selama ini Sahid Hotel belum ada di Semarang. Sehingga, saat ini kami sedang melakukan pendekatan dengan pihak ketiga sehingga kami bisa memperluas jaringan kelola kami di Semarang,” kata Purwanto, saat ditemui Solopos.com di KSPH, Jumat (6/1/2012).

Di Semarang, kata dia, Sahid Hotel akan mengelola hotel bintang tiga. Sehingga, nantinya tetap memakai branding Sahid Hotel. Sementara, untuk kondotel yang ada di Jogja, lanjut Purwanto, rencananya akan di bangun 12 lantai dengan jumlah kamar mencapai 600 unit.

Ekspansi yang dilakukan Sahid Group, kata Purwanto, merupakan bagian dari era kebangkitan Sahid Hotel untuk kali kedua. Sebelumnya, Sahid Hotel pernah merajai industri perhotelan Tanah Air pada tahun 1980-an. “Dan saat ini, industri hotel di Sahid Group akan dibangkitkan lagi dengan membangun properti baru atau membuka jaringan kelola hotel.” Saat ini, Sahid Group juga sudah mengelola empat hotel di Malang, Jawa Timur.

(JIBI/SOLOPOS/Hijriyah Al Wakhidah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya