SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta--Di sekitar rumah purnawirawan seorang jenderal TNI dikepung Polisi Militer (PM). Mabes Polri menegaskan bahwa peristiwa itu sudah diperiksa langsung oleh personel Polda Metro Jaya.

“Kami belum bisa memastikan ada apa. Coba tanya ke Polda Metro Jaya, tadi sudah dicek sama Polda Metro Jaya,” kata juru bicara Mabes Polri Inspektur Jenderal Edward Aritonang saat dihubungi, Senin (18/1) sebagaimana dilansir Vivanews.com.

Promosi BRI Group Berangkatkan 12.173 Orang Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

Rumah mantan petinggi TNI yang dikepung itu diduga milik Letnan Jenderal Purnawirawan Herman Saren Sudiro. Di sekitar rumah terlihat kesibukan di kawasan perumahan Taman Golf Serpong itu.

Ada beberapa mobil Polisi Militer masuk ke dalam komplek perumahan. Belum lagi di luar komplek, sejumlah mobil petugas parkir di luar area.

Bahkan, wartawan yang meliput juga mendapat pemeriksaan ketat untuk masuk ke dalam arena perumahan. Hingga kini, belum diketahui peristiwa sebenarnya yang terjadi di lokasi perumahan.

isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya