SOLOPOS.COM - Gunung Kemukus Sragen (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SRAGEN — Meski berstatus sebagai objek wisata ziarah, Gunung Kemukus memang menawarkan tempat-tempat hiburan yang tersebar di permukiman warga setempat. Selain tempat-tempat hiburan yang umumnya berupa karaoke itu, ratusan pekerja seks komersial ({PSK) juga menjajakan diri. Baca: Karaoke di Gunung Kemukus Tutup Sementara.

Dari hasil pendataan, sedikitnya 158 PSK yang disebut “anak binaan” tersebut tersebar di lima RT di Dukuh Gunungsari, Desa Pendem, Sumberlawang, yaitu RT 002, RT 032, RT 033, RT 034, dan RT 035. Ada 69 karaoke di kawasan itu, paling banyak di RT 035 sebanyak 21 tempat. Sedangkan PSK paling banyak ada di RT 033, yaitu 43 orang.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Diberitakan sebelumnya, usaha hiburan karaoke di kawasan objek wisata Gunung Kemukus di Desa Pendem, Sumberlawang, Sragen ditutup sementara. Hal itu menyusul adanya sorotan dari berbagai pihak terkait adanya praktik prostitusi di kawasan itu.

Berdasarkan pantauan Solopos.com, Selasa (25/11/2014), sejumlah warung serta tempat karaoke yang ada di sepanjang jalur menuju kawasan ziarah makam Pangeran Samudro tutup. Tak ada suara keramaian musik di tempat itu sepanjang perjalanan menuju lokasi makam.

Kondisi itu berbeda dengan suasana Senin (24/11/2014) siang yang masih terdengar suara musik dari salah satu bangunan semi permanen di kawasan tersebut. Suara musik tersebut bahkan terdengar hingga lokasi makam.

Ketua RT 035, Dukuh Gunungsari, Desa Pendem, Sumberlawang, Giyanto, menguraikan para pengusaha hiburan karaoke di obyek wisata tersebut memang mulai Selasa diminta untuk menghentikan aktivitas mereka. Hal tersebut merupakan hasil pertemuan para pengusaha dengan tokoh masyarakat setempat pada Senin malam.

Jumlah Karaoke dan PSK di Gunung Kemukus Hasil Pendataan Warga
RT    Penduduk Desa Pendem    Warga Mengontrak    Karaoke    PSK (Anak Binaan)
002    72                            11        31
032    40                20            16        39
033    55                14            14        43
034    26                2            7        21
035    69                41            21        24
Total    262                77            69        158
Sumber : hasil pendataan RT (tau)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya