SOLOPOS.COM - Siswa SMK Sahid Solo mengikuti kegiatan Ramadan di aula sekolah. (JIBI/SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu)

Siswa SMK Sahid Solo mengikuti kegiatan Ramadan di aula sekolah. (JIBI/SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu)

Solo (Solopos.com)–Sekitar 500 siswa SMK Sahid Solo mengikuti pesantren kilat di sekolah setempat, Senin-Selasa (22-23/8/2011).

Promosi Cerita Penjual Ayam Kampung di Pati Terbantu Kredit Cepat dari Agen BRILink

Kegiatan ini bertujuan untuk membentengi siswa dari ha-hal yang dilarang agama. Wakil Kepala SMK Sahid Solo Bidang Kesiswaan, Agus Setiyoko, mengungkapkan kegiatan ini diikuti semua siswa muslim.

Sementara siswa nonmuslim mengadakan kegiatan kerohanian di Tawangmangu, Karanganyar. “Kegiatan pesantren kilat merupakan upaya membentengi siswa dari pergaulan bebas,” jelasnya saat ditemui Espos di sela-sela acara.

Kegiatan Ramadan lainnya yang telah dilaksanakan sejak awal Ramadan, ungkapnya, yaitu tadarus Alquran pada pagi dan siang hari. Bersamaan dengan acara pesantren kilat, digelar khataman Alquran dan buka puasa.

Sementara salah seorang siswa yang juga ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMK Sahid Solo, Bahtiar Handoko, mengungkapkan kegiatan selama Ramadan sangat bermanfaat untuk siswa seperti dirinya. “Bisa menambah keimanan kepada Allah SWT dan membentuk karakter siswa,” ungkapnya.

(ewt)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya