SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)–Ratusan peserta ujian nasional pendidikan kesetaraan (UNPK) Solo periode II dinyatakan tidak lulus. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solo, Rachmat Sutomo mengimbau pihak sekolah untuk mengecek ijazah siswa tersebut.

Sejumlah siswa yang mengikuti UNPK paket B atau setara SMP dan paket C atau setara SMA periode II tersebut sebagian besar telah mengenyam pendidikan di jenjang atas. Meskipun ijazah tersebut diberikan pada tahun yang sama, namun tidak berarti ijazah tersebut dapat digunakan untuk mengikuti ujian nasional. Sesuai persyaratan yang untuk mengikuti UN, umur ijazah UNPK sekurang-kurangnya tiga tahun.

Promosi BI Rate Naik Jadi 6,25%, BRI Optimistis Pertahankan Likuiditas dan Kredit

Menurut Rahmat, karena belum terdapat Daftar nominasi sementara (DNS) dan daftar nominasi tetap (DNT), maka belum dapat dipastikan apakah mereka dapat mengikuti UN. “Imbauannya sekolah harus mengadakan pengecekan siswa,” jelasnya ketika dijumpai wartawan di kantornya, Senin (4/12).

Sementara itu menurut Kepala Bidang Pendidikan Nonformal (PNF), Wandowo, penundaan pengumuman yang seharusnya dilakukan pada hari Sabtu lalu lantaran pihaknya harus mengadakan pengecekan apakah laporan tersebut sesuai dengan data Disdikpora. Dia mengatakan, berdasarkan hasil rekapitulasi hasil ujian faktor utama yang menyebabkan siswa tidak lulus karena mereka tidak hadir dalam ujian.

Dia mengatakan, sejumlah siswa yang dinyatakan tidak lulus pada kesempatan tahap dua itu seharusnya mereka mengikuti kejar paket. Selain pihak sekolah mengadakan pengecekan, hal tersebut harus dipahami siswa maupun orangtua. Dia mengatakan, tanpa adanya ijazah yang menyatakan kelulusan maka mereka tidak diperbolehkan mengikuti ujian, meskipun mereka sekarang ini telah diterima di sekolah tahap lanjut.

das

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya