SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Tripoli (Solopos.com)--Pergolakan terus terjadi di Libya. Namun putra pemimpin Libya Muammar Khadafi, Saif al-Islam, sangat optimistis bahwa rezim ayahnya akan menang.

“Saya sangat optimistis dan kami akan menang,” kata Saif pada stasiun televisi Allibya seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (20/4/2011).

Promosi BRI Catat Setoran Tunai ATM Meningkat 24,5% Selama Libur Lebaran 2024

“Situasi yang berubah setiap hari menguntungkan kami,” imbuh putra Khadafi itu tanpa menjelaskan lebih jauh.

Ditekankan Saif, rezim ayahnya tak akan melakukan pembalasan terhadap para pemberontak yang ingin menggulingkan kekuasaannya. Namun diingatkan Saif, penggunaan senjata dan kekuatan juga akan dilawan dengan kekuatan.

“Tujuannya bukan pembalasan. Kami tak akan melakukan pembalasan terhadap siapapun dan kami tak akan membunuh siapapun,” cetus saif.

Saif mengatakan, sejumlah proyek senilai miliaran dolar AS di Libya saat ini terbengkalai dikarenakan buruknya situasi keamanan dan kepergian puluhan ribu pekerja asing. Namun Saif yakin semuanya akan kembali normal.

“Semuanya akan kembali normal,” ujar Saif. “Proyek-proyek dan layanan-layanan akan kembali berlanjut dan para warga asing akan kembali,” tandasnya.

(dtc/tiw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya