SOLOPOS.COM - Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL) saat berkunjung di pabrik pengolahan porang di Kabupaten Madiun, Jumat (13/8/2021). (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo menjadi sorotan sepekan ini lantaran organisasi yang dipimpinnya tengah diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), berikut profil birokrat kawak asal Partai Nasional Demokrat (Nasdem) ini.

KPK membuka penyelidikan dugaan tindak pidana korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan).

Promosi Selamat! 3 Agen BRILink Berprestasi Ini Dapat Hadiah Mobil dari BRI

Karier Syahrul Yasin Limpo sebagai Mentan dimulai saat ia dipanggil Presiden Jokowi ke Istana Kepresidenan, Selasa (22/10/2019).

Syahrul Yasin Limpo dikenal sebagai sosok birokrat kawakan di Sulawesi Selatan. Sejak 1990-an, dia sudah menjabat sebagai kepala daerah mulai dari tingkat kelurahan, kabupatan hingga provinsi.

Berdasar sejumlah catatan, diketahui bahwa perjalanan karier Syahrul Yasin Limpo sudah dimulai sejak dirinya menjadi pegawai negeri sipil pada 1980. 

Syahrul Yasin Limpo menjabat berbagai posisi seperti Kepala Bagian Urusan Generasi Muda Sulawesi Selatan pada 1989, Sekretaris Wilayah Kabupaten Gowa pada 1991 dan Kepala Biro Humas Provinsi Sulawesi Selatan pada 1993. 

Pada 1994, karier Syahrul Yasin Limpo kian menanjak setelah terpilih sebagai Bupati Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, selama dua periode. Jabatan itu diembannya hingga 2002. 

Satu tahun berselang, Syahrul Yasin Limpo terpilih sebagai Wakil Gubernur Sulawesi Selatan mendampingi Amin Syam selama satu periode 2003 – 2008. Pada pemilihan umum kepala daerah 2008, Syahrul Yasin Limpo mencalonkan diri sebagai Gubernur Sulawesi Selatan bersama Agus Arifin Nu`mang. 

Hasilnya cukup positif. Dia bahkan terpilih selama dua periode sebagai Gubernur Sulawesi Selatan periode 2008-2018. 

Meski karier birokrasinya berjalan cukup baik, Syahrul Yasin Limpo tercatat beberapa kali berpindah partai politik. 

Sebelum berlabuh ke Partai Nasdem, Syahrul sempat berjaket kuning bergabung bersama Golkar pada 1994-2007. Setelah itu, dia berpindah ke Partai Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) selama dua tahun. 

Pada 2009, bapak dari enam anak ini kembali ke Golkar hingga 2018. Setelah itu dia mantap berpindah ke partai besutan Surya Paloh, Nasdem.

Adapun, Syahrul Yasin Limpo menyatakan tidak mengerti isu atau dugaan kasus korupsi yang terjadi di Kementan. “Saya tidak mengerti itu,” Syahrul Yasin Limpo di Kabupaten Solok, Sumatra Barat, Rabu (14/6/2023).

Pada Jumat (16/6/2023) Syahrul Yasin Limpo dipanggil KPK untuk diperiksa, namun berhalangan hadir karena sedang tugas ke India.

Namun, Syahrul Yasin Limpo berjanji akan memenuhi panggilan KPK pada Selasa (27/6/2023). Dia menghormati proses hukum yang sedang dilakukan oleh KPK. 

Syahrul Yasin Limpo juga menjelaskan isu yang menyebut bahwa kasus hukum di Kementerian Pertanian terkait politk, dia mengharapkan proses hukum berjalan dengan benar. 

Syahrul Yasin Limpo di keluarganya dikenal dengan nama Daeng Kawang, yaitu anak kedua dari pasangan Muh. Yasin Limpo dengan Nurhayati Yasin Limpo.

Syahrul Yasin Limpo memulai pendidikannya di SD Negeri Mangkura Makassar. Dia masuk pada tahun 1961 dan lulus pada tahun 1967. 

Seusai lulus pendidikan dasar, dia melanjutkan pendidikannya di SMP Negeri 6 Makassar. Setelah menyelesaikan pendidikanya di SMP, Syahrul Yasin Limpo masuk di SMA Katolik Cendrawasih Makassar.

Dia mengenyam pendidikan hingga tahun 1973. Setelah lulus SMA, Syahrul Yasin Limpo melanjutkan pendidikannya dengan memilih kuliah di Universitas Hasanuddin Makassar di Fakultas Hukum. 

Selama kuliah ia aktif sebagai pemimpin redaksi buletin mahasiswa Fakultas Hukum Unhas bernama Justisi. Syahrul Yasin Limpo meraih gelar sarjana hukumnya pada 1983. Kemudian, mengambil pendidikan masternya di Pasca Sarjana LAN (Lembaga Administrasi Negara) tahun 1999. 

Dia melanjutkan pendidikan master ilmu hukumnya di Universitas Hasanuddin serta pendidikan doktor di kampus yang sama.

 

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “KPK Selidiki Kasus Korupsi di Kementan, Ini Profil Politikus NasDem Syahrul Yasin Limpo” dan “Karier Birokrat Syahrul Yasin Limpo, Calon Menteri Baru Jokowi”



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya