SOLOPOS.COM - Ilustrasi kucing candramawa atau kucing hitam (Dok/JIBI)

Solopos.com, MONZA – Pria Italia ini punya kebiasaan makan yang aneh. Dia sengaja megumpulkan kucing-kucing dengan bulu berwarna hitam dan menyantamnya saat makan malam.

Dailymail, Selasa (28/1/2014),  mengutip harian La Stampa, pria 50 tahun yang namanya dirahasiakan ini telah mengadopsi 15 kucing berwarna hitam. Bukan untuk dipelihara, pria asal Kota Bianza, Monza ini malah menyantapnya.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Lelaki yang mengaku sebagai pecinta binatang ini telah mengecoh para penjual kucing peliharaan. Kasus ini terbongkar saat staf dari tempat penampungan hewan hendak mengecek kondisi para kucing yang diadopsi lelaki itu.

Pengecekan dilakukan lantaran pesanan kucing hitam biasanya digunakan untuk ritual kepercayaan sesat.

Pemeriksaan tidak menemukan tanda-tanda adanya ritual. Ternyata mereka menemukan pemandangan mengerikan dimana bekas tulang belulang kucing ditemukan. Penampungan hewan lantas melapor ke lembaga perlindungan hewan Italia, Aidaa.

Investigator Aidaa bahkan menemukan pria ini sedang mempersiapkan seekor kucing untuk dimakan. Hasil penyelidikan mengungkap pria ini selalu mencari kucing berwarna hitam dengan usia tiga tahun.

“Dia bahkan mengaku makan bersama teman-temannya,” ujar pimpinan Aidaa, Lorenzo Croce.

Sekarang lelaki ini menghadapi tuntutan pengadilan atas dakwaan menganiaya binatang dengan ancaman tiga bulan hingga satu tahun penjara atau denda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya