SOLOPOS.COM - Jose Mujica turun dari Volkswagen tua, harta satu-satunya pada tahun 2010 (cbc.ca)

Jose Mujice merupakan presiden ke-40 Uruguay.

Solopos.com, MONTEVIDEO – Presiden ke-40 Uruguay, Jose Alberto Mujica Cordano, atau Jose Mujica, 82, dikenal memiliki gaya hidup berbeda dengan presiden-presiden lain. Gaya hidup Jose Mujica membuat dia disebut sebagai Presiden Termiskin di Dunia.

Promosi BRI Pastikan Video Uang Hilang Efek Pemilu untuk Bansos adalah Hoaks

Jose Mujica merupakan presiden ke-40 Uruguay yang menjabat mulai 1 Maret 2010 hingga 1 Maret 2015. Pria kelahiran 20 Mei 1935 itu sudah menjadi aktivis sejak usia muda. Antara 1970-an hingga 1980-an Jose bergabung di koalisi partai sayap kiri dan menentang pemerintah diktator. Hal itu membuatnya sempat dipenjara selama 14 tahun.

Pada 2005 hingga 2008 Jose menjabat sebagai Menteri Peternakan, Pertanian, dan Perikanan. Posisi tersebut mengantar Jose menjadi calon presiden di 2009 hingga ia memenangkan pemilu. Dikutip Solopos.com dari BBC.com, Rabu (27/12/2017), Jose Mujica menolak rumah kepresidenan yang menjadi haknya selama menjadi presiden. Jose malah memilih tinggal di rumah istrinya di luar Ibu Kota Montevideo.

Jose Mujica bersama anjingnya Manuela (independent.co.uk)

Jose Mujica bersama anjingnya Manuela (independent.co.uk)

Istri Jose, Lucia Topolansky, memiliki rumah sederhana yang dikelilingi lahan pertanian. Tak hanya menolak rumah kepresidenan, Jose juga tidak memakai pengawal kepresidenan. Di rumah sederhananya ahanya ada dua petugas polisi, dan anjing peliharaan Jose bernama Manuela. Di rumah sederhananya itu Jose dan istrinya mengembangkan bunga untuk dijual.

Keunikan pola pikir dan gaya hidup Jose tak berhenti di sikap yang menolak fasilitas negara. Ia juga mendonasikan hampir 90% gajinya sebagai presiden. Setiap bulan Jose menyumbangkan uang kurang lebih 12.000 dolar AS atau sekitar Rp162 jutaan [berdasarkan nilai tukar Desember 2017]. Uang sumbangan tersebut diberikan untuk warga miskin dan pelaku bisnis kecil dan menengah.

“Aku sudah terbiasa hidup seperti ini hampir seumur hidupku. Saya bisa hidup dengan apa yang kupunya,” ucap Jose seperti dikutip BBC. Dengan sumbangan yang diberikan, Jose Mujica menerima gaji setara dengan gaji rata-rata di Uruguay, sekitar 775 dolar AS atau Rp10,5 jutaan per bulan.

Aset Berharga Hanya Sebuah Mobil Keluaran 1987

Pada 2010, saat melaporkan jumlah kekayaan, petugas penilai menganggap satu-satunya barang berharga milik Jose Mujica adalah mobil Volkswagen Beetle keluaran 1987. Mobil tersebut dihitung senilai 1.800 dolar AS atau Rp24 jutaan.

Pada 2012 nilai kekayaannya bertambah karena aset istrinya, tanah, dan traktor ditambahkan ke dalam daftar. Sehingga Jose memiliki kekayaan senilai 215.000 dolar AS atau Rp2,9 miliar. Meski sudah ditambahkan, nilai kekayaan itu hanya hampir 2/3 kekayaan wakil presiden Danilo Astori.

Jose Mujica berjalan di ikuti anjing-anjingnya (theplaidzebra)

Jose Mujica berjalan di ikuti anjing-anjingnya (theplaidzebra)

“Saya disebut presiden termiskin di dunia, tapi saya sendiri tak pernah merasa miskin. Orang miskin adalah mereka yang bekerja hanya agar bisa menjalani gaya hidup mewah dan tak pernah merasa cukup,” jelas Jose.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya