SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo (kiri) bersama Ibu Negara Iriana (kanan) menunjukkan jari yang sudah dicelup tinta usai menggunakan hak suaranya pada Pemilu 2024 di tempat pemungutan suara (TPS) 10 Kelurahan Gambir, kompleks Kantor Lembaga Administrasi Negara (LAN), Jakarta, Rabu (14/2/2024). Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana menggunakan hak suaranya pada Pemilu 2024 untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden, anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/aww.

Solopos.com, SOLO — Presiden Joko Widodo meminta masyarakat menunggu pengumuman resmi dari KPU terkait hasil Pemilu 2024.

Ia mengimbau jika ada yang menemukan kecurangan untuk melaporkannya ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Promosi Indeks Bisnis UMKM BRI: Ekspansi Bisnis UMKM Melambat tapi Prospektif

“Saya menekankan kepada seluruh pihak untuk mengikuti mekanisme Pemilu 2024, yang juga mengatur jika terjadi kecurangan dalam proses pelaksanaan. Jika ada kecurangan dapat dilaporkan ke Bawaslu RI, kemudian masih ada mekanisme gugatan lanjutan di MK RI,” tulis Presiden Jokowi seperti dikutip Solopos.com dari akun centang biru, @jokowi, Rabu (14/2/2024) sore.

Menurut Jokowi, seluruh rakyat Indonesia yang mempunyai hak suara telah menggunakan hak pilih sesuai jadwal.

“Saya yakini, rakyat Indonesia telah menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya. Maka, mari kita bersama-sama menantikan pengumuman hasil resminya,” lanjutnya.

Jokowi menyatakan semua komponen bangsa punya kewajiban untuk menciptakan pemilu yang jujur dan adil.

Menurutnya, panitia penyelenggara Pemilu telah bekerja dengan baik menyelesaikan seluruh tahapan demokrasi.

“Selamat Merayakan Pesta Demokrasi 2024. Mari kita penuhi kewajiban kita untuk memilih dan menciptakan pemilu yang jujur serta adil dan diikuti oleh seluruh rakyat Indonesia dengan kegembiraan,” tulisnya

Jokowi menambahkan dirinya dan Ibu Negara Iriana mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 10, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu sekitar pk. 08.45 WIB.

Sesampai di TPS mereka mengisi daftar hadir dan mencoblos sesuai antrean.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya