SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Medan— Polisi menyatakan berhasil menangkap sejumlah tersangka perampok Bank CIMB Niaga, Medan. Kawanan itu dibekuk tak cuma di Balawan dan Tanjung Balai Sumatera Utara, tapi juga di Lampung. Jumlahnya, sejauh ini dinyatakan sekitar 10 orang.

“Ada sepuluhan kira-kira. Juga ada yang dibekuk di Lampung,” kata Kepala Divisi Humas Polri, Inspektur Jenderal Polisi Iskandar Hasan di Mabes Polri, Senin (20/9).

Promosi Jangkau Level Grassroot, Pembiayaan Makro & Ultra Mikro BRI Capai Rp622,6 T

Menurut Iskandar, polisi baru dapat memastikan mereka sebagai perampok, tapi belum dapat diyakini apakah mereka perampok Bank CIMB Niaga Medan atau bukan.

Beberapa pelaku terpaksa dilumpuhkan karena mereka melawan petugas saat hendak ditangkap. “Mereka bawa senapan,” kata Iskandar.

Semalam, Kapolda Sumatera Utara Inspektur Jenderal Oegroseno mengumumkan tiga tersangka perampok Bank CIMB Niaga tewas dalam sebuah operasi penangkapan polisi di Tanjung Balai dan Belawan, Sumatera Utara. Dua lainnya ditangkap, dan kini dirawat di Rumah Sakit Deli, Medan.

“Di Tanjung Balai dua orang tewas karena baku tembak. Jumlah semuanya lima orang,” ujar Oegroseno.

vivanews/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya