SOLOPOS.COM - Mantan Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi (Dok/JIBI/Solopos/Antara)

Ketua Komisi Penanggulangan AIDS Indonesia, Nafsiah Mboy (Foto Antara)

JAKARTA– Awas! Ini peringatan bagi kaum laki-laki, karena saat ini sekitar enam juta laki-laki Indonesia beresiko mengidap HIV/AIDS karena perilaku seksual yang tidak sehat.

Promosi Kampung Rosela Malang Terus Berkembang Berkat Pemberdayaan BRI

Hal ini dikatakan Ketua Komisi Penanggulangan AIDS Indonesia, Nafsiah Mboy. “Penyakit ini kemudian sangat berpotensi tertular kepada ibu rumah tangga yang tidak mengerti apa-apa,” ujar Nafsiah Mboy, di Jakarta, Senin (21/5/2012).

Perilaku seksual tidak sehat tersebut menurut Nafsiah disebabkan karena pembangunan yang bersifat maskulin atau kelelaki-lelakian.

“Hampir di setiap daerah pembangunan baik berupa perkebunan kelapa sawit atau pertambangan di mana terdapat banyak laki-laki, akan terdapat perempuan-perempuan yang melayani kebutuhan seksual pria tersebut,” kata dia.

Nafsiah mengungkapkan bahwa jika dulu penularan HIV/AIDS lebih banyak disebabkan karena penggunaan narkotika dan obat terlarang, maka sekarang penyebab dominan adalah perilaku seksual.

Dengan demikian menurut Nafsiah, enam juta laki-laki tersebut kemudian berpotensi menularkan penyakit HIV/AIDS kepada istri-istri yang sebenarnya berperlaku seksual sehat.

“Hal tersebut juga menambah peluang menurunnya HIV/AIDS ke anak-anak mereka,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya