SOLOPOS.COM - Dalam rangka Dies Natalis ke-38, Universitas Terbuka (UT) Surakarta menyelenggarakan pentas ketoprak. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO-Dalam rangka Dies Natalis ke-38, Universitas Terbuka (UT) Surakarta menyelenggarakan kegiatan hiburan rakyat pentas ketoprak dengan lakon Kembang Cempaka Mulya di Lapangan Desa Gunung Sari, Kecamatan Jatisrono, Kabupaten Wonogiri pada Rabu (7/9/2022).

Hadir dalam kegiatan ini Kabid Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Drs. Tarmo, M.Pd yang mewakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wonogiri dan Camat Jatisrono Drs. Suradi, M.M.

Promosi BRI Kembali Gelar Program Pemberdayaan Desa Melalui Program Desa BRILiaN 2024

Camat Jatisrono Drs. Suradi, M.M., yang juga pernah menjadi tutor UT Surakarta dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Universitas Terbuka  Surakarta yang telah memilih wilayahnya untuk menyelenggarakan hiburan rakyat pagelaran ketoprak.

Baca Juga: Luluskan 620 Mahasiswa, Ini Pesan UT Surakarta

Ia juga menambahkan bahwa sebagian besar tenaga pendidik yang lolos seleksi PPPK di Wonogiri merupakan alumni dari UT Surakarta. “Pada seleksi PPPK kemarin, sebagian besar yang lolos adalah alumni dari UT Surakarta,” ujarnya dalam keterangan pers yang diterima Solopos.com pada Kamis (8/9/2022).

UT Surakarta ketoprak
Salah satu adegan dalam pentas ketoprak yang digelar dalam rangka Dies Natalis ke-38 UT Surakarta. (Istimewa)

Baca Juga: Universitas Terbuka Surakarta Siap Capai Target 10.000 Mahasiswa

Selain artis dari Bakar Production, acara ini juga dimeriahkan oleh music etnik dan tarian dari Ngumandang Creative. Kegiatan ini diselenggrakan di Jatisrono Wonogiri karena animo masyarakat Wonogiri terhadap kebudayaan daerah sangat tinggi, terutama di daerah pinggir.

Baca Juga: UT Surakarta Ajak Mahasiswa Bijak Sikapi Informasi Di Era Digital

Dengan diselenggarakannya pentas ketoprak ini, diharapkan warga masyarakat Wonogiri bisa lebih mengenal Universitas Terbuka atau UT Surakarta.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya