SOLOPOS.COM - dok: @bemkmipb

dok: @bemkmipb

JAKARTA- Polisi sudah berhasil mengenali ciri-ciri pelaku berdasarkan keterangan saksi-saksi. Sketsa wajah pun sudah dibuat. Ini dia wajahnya.

Promosi Kisah Petani Pepaya Raup Omzet Rp36 Juta/bulan, Makin Produktif dengan Kece BRI

Dalam foto yang diposting oleh @bemkmipb, terlihat wajah pelaku memang masih muda. Mereka menduga, usia pelaku sekitar 20an tahun, dengan tinggi badan sekitar 170 cm.

Pelaku memang terdiri dari dua orang, namun satu lainnya menggunakan helm, sehingga wajahnya tidak terlihat. Hanya pelaku yang dibonceng bisa dikenali oleh para saksi.

“Kita sudah buat sketsa wajah,” kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Martinus Sitompul saat dikonfirmasi, Sabtu (26/5/2012).

Polisi berharap, masyarakat yang memiliki informasi mengenai pelaku bisa menyampaikannya. Polisi hingga kini belum mengetahui apakah kelompok pencuri ini biasa beraksi di Kampus IPB.

Pencurian kendaraan bermotor yang diwarnai penembakan terjadi di Masjid Al-Hurriyah di Kampus IPB, Darmaga, Bogor. Penembakan ini terjadi sesaat sebelum salat Jumat berlangsung. Dua pelaku beraksi dengan menggunakan motor Vario hitam.

Mereka kabur setelah menembakkan peluru panas yang menewaskan petugas keamanan IPB bernama Suhardi dan Supriatna. Sedangkan motor yang hendak dicuri berhasil diamankan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya