SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Solopos.com)–Pendaftaran Seleksi Nasional Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) jalur ujian tertulis 2011 Panitia Lokal (Panlok) 44 Surakarta Universitas Sebelas Maret (UNS) akan dibuka mulai Senin (2/5/2011). Pendaftaran akan berlangsung sampai 24 Mei mendatang.

Hal itu seperti diungkapkan Penanggung Jawab SNMPTN 2011 Panlok 44 Surakarta, Prof Dr Ravik Karsidi MS. Ravik yang juga Rektor UNS mengatakan proses pendaftaran akan digelar secara online dan terbuka bagi siswa-siswi SMA/sederajat yang lulus tiga tahun terakhir.

Promosi BI Rate Naik, BRI Tetap Optimistis Penyaluran Kredit Tumbuh Double Digit

“(Pendaftaran) dibuka mulai besok (hari ini-red) dan dilaksanakan secara online. Untuk syarat-syarat yang harus disiapkan masyarakat bisa melihat dan sudah dicantumkan di alamat www.snmptn.ac.id yang memang disediakan untuk kepentingan SNMPTN tahun 2011,” ungkapnya ketika dihubungi melalui telepon genggam, Minggu (1/5/2011) sore.

Ravik menjelaskan pendaftaran untuk siswa SMA/sederajat lulusan tahun 2009 dan 2010 akan dilayani panitia setempat mulai Senin (2/5/2011). Sedang untuk angkatan 2011, proses pendaftaran baru akan dilayani dua pekan kemudian mulai Rabu (18/5/2011). Hal tersebut karena siswa angkatan terakhir harus menunggu pengumuman kelulusan mereka terlebih dulu sebelum mendaftar.

Seperti pula disampaikan, pendaftaran SNMPTN 2011 dilakukan melalui jalur undangan dan jalur ujian tertulis. Namun secara umum, jelas Ravik, seleksi mahasiswa tahun ini tidak akan banyak berbeda dengan kegiatan serupa tahun 2010. Dia menambahkan, selain mekanisme dan proses pendaftaran, web SNMPTN 2011 juga mencantumkan informasi-informasi lainnya.

“Sudah lengkap dan masyarakat memang diarahkan ke sana (web) untuk mengakses informasi soal SNMPTN 2011,” papar Ravik yang baru dilantik sebagai Rektor UNS 13 April 2011 ini.

Terkait biaya, peserta ujian tertulis kelompok IPA dan IPS diwajibkan membayar Rp 150.000. Sedangkan kelompok IPC dikenai biaya lebih mahal, yaitu senilai Rp 175.000. Untuk jurusan atau Prodi yang memersyaratkan ujian keterampilan, pendaftar wajib membayar Rp 150.000 per ujian keterampilan yang dilaksanakan.

Sementara itu berbeda dari jalur ujian tulis, pendaftaran SNMPTN 2011 melalui jalur undangan dilaksanakan jauh lebih awal antara 1 Februari 2011 sampai 12 Maret 2011 dan pengumuman peserta lolos disampaikan 18 Mei 2011.

try

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya