SOLOPOS.COM - Kapolri Jenderal Pol. Badrodin Haiti (JIBI/Solopos/Antara/Vitalis Yogi Trisna)

Pencatutan nama Jokowi-JK yang diduga melibatkan Setya Novanto juga melibatkan Riza Chalid. Nama terakhir belum pernah datang ke MKD.

Solopos.com, BOGOR — Kapolri Jenderal Badrodin Haiti menegaskan pencarian keberadaan pengusaha Riza Chalid berdasarkan permintaan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) atau Kejaksaan Agung (Kejakgung).

Promosi Siasat BRI Hadapi Ketidakpastian Ekonomi dan Geopolitik Global

Sejauh ini belum ada permintaan dari kedua lembaga itu sehingga pencarian terhadap Riza Chalid belum dilakukan oleh jajaran kepolisian. Polri tidak ada kepentingan dengan Riza kecuali menangani kasus yang bersangkutan. Tetapi polisi sudah melakukan pemantauan nama-nama dalam rekaman kasus minta saham PT Freeport Indonesia.

“Belum ada permintaan dari MKD atau dari Kejaksaan,” ujar Kapolri di Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat, Selasa (8/12/2015). Terkait dengan pemberitaan Polri sedang memburu Riza Chalid karena tidak menghadiri sidang MKD, Badrodin Haiti menyatakan rencana itu bukan inisiatif dari Polri, melainkan jika ada permintaan dari pihak lain.

“Jadi begini, saya pernah ditanya wartawan, Pak, apakah Polri mau mencari Pak Riza Chalid. Saya bilang kalau nanti ada permintaan dari MKD atau dari kejaksaan tentu kita akan mencari, itu yang saya sampaikan, bukan inisiatif kita. Kita tidak ada kepentingannya,” jelas Kapolri.

Riza Chalid menjadi perhatian setelah terlibat dalam pembicaraan antara Presiden Direktur (Presdir) PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsoeddin dan Ketua DPR Setya Novanto. Ia juga tidak menghadiri undangan sidang MKD.

Jika ada permintaan untuk mencari Riza, Kapolri menyatakan sudah siap walaupun harus ke luar negeri. Badrodin Haiti mengatakan penelusuran bisa dilakukan melalui interpol baik di Indonesia maupun di luar negeri.

“Ya nanti kan bisa kita telusuri dari perwakilan-perwakilan interpol baik di Indonesia, di luar negeri. Di setiap negara kan ada interpolnya, kita bisa minta bantuan kesana,” ucap Kapolri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya