News
Jumat, 23 Februari 2024 - 18:43 WIB

PDIP Optimistis Kuorum Hak Angket DPR Terpenuhi

Newswire  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Adian Napitupulu (Instagram)

Solopos.com, JAKARTA — Anggota DPR RI dari PDI Perjuangan, Adian Napitupulu, optimistis kuorum hak angket untuk merespons dugaan kecurangan Pemilu 2024 dapat terpenuhi

“Terpenuhi, terpenuhi,” kata legislator dari Daerah Pemilihan Jawa Barat V tersebut di Gedung TKRPP, Jakarta, Jumat (23/2/2024).

Advertisement

Adian juga meyakini seluruh fraksi mendukung penggunaan hak angket tersebut untuk mengusut dugaan kecurangan Pemilu 2024.

“Kami yakin semuanya mendukung kok. Hanya memang sebagian orang sedang menghitung perolehan suaranya di Pileg (Pemilihan Anggota Legislatif), tetapi semuanya mendukung,” ujarnya sebagaimana dilansir Antara.

Dia menjelaskan bahwa PDIP secara internal kompak untuk mendorong penggunaan hak angket. Mereka ingin mengetahui “permainan” di balik Pemilu 2024.

Advertisement

“Menurut saya itu udah enggak perlu dipersoalkan. Kami kompak, solid, dan yang ingin kami lakukan adalah membongkar seluruh permainan di belakang ini, di mana prosesnya yang bisa kita harapkan di hak angket,” tuturnya.

Adian juga menegaskan bahwa PDIP siap mengajukan hak angket, meskipun saat ini DPR RI sedang menjalani masa reses.

“Kalau ditanya, misalnya, apakah kita siap mengajukan hak angket? Sangat siap. Apakah rakyat juga setuju dengan hak angket? Sangat setuju. Apa menggunakan hak angket adalah hak yang konstitusional? Sangat konstitusional, dan tidak boleh ada suatu kekuatan pun yang menghambat konstitusi bergerak,” kata Adian.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif