SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta – Musyawarah Nasional VIII Majelis Ulama Indonesia (MUI) akan membahas sejumlah isu dan fatwa. Mulai dari pembentukan Badan Akhlak, donor anggota tubuh, pembuktian terbalik hingga infotainment.

“Akan membahas beberapa materi konsolidasi organisasi. Kita akan membangun badan yang berkaitan dengan masalah perbaikan akhlak,” ujar Sekretaris Umum MUI Ichwan Sam.

Promosi Kredit BRI Tembus Rp1.308,65 Triliun, Mayoritas untuk UMKM

Hal itu disampaikan dia di arena Munas VIII di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu (25/7).

Ichwan menambahkan badan yang akan diusulkan di bawah MUI ini bertugas memberikan bimbingan di masyarakat.

“Kita mengajarkan pada hal-hal yang sifatnya bimbingan dan tidak ingin dilakukan dalam format kekerasan, yang jelas melakukan hal-hal yang munkar dapat dicegah,” kata dia.

Selain pembentukan badan akhlak itu, MUI juga akan membahas bank donor ASI dan organ tubuh. Masalah korupsi juga tak luput dari pembahasan.

“Kita akan bahas yang jadi kontroversi di kalangan lawyer dan penegak hukum bagaimana pembuktian terbalik dikaitkan dengan syariat Islam,” kata dia.

MUI juga akan membahas tentang infotainment dan akan mengundang organisasi profesi wartawan dan lembaga terkait membahas hal ini.

“Kita ingin infotainment tidak mengganggu privasi, bagaimana menjadi tontotan yang bisa menjadi tuntunan,” jelas Ichwan.

dtc/tya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya