SOLOPOS.COM - IST/http://azanahotel.com/the-azana/

Saat ini Azana sudah berhasil mengelola lebih dari 35 hotel di seluruh Indonesia

Harianjogja.com, JOGJA-Azana Hotels & Resort akan meluncurkan aplikasi khusus untuk memudahkan pelanggannya melakukan reservasi secara langsung. Aplikasi yang diberi nama Azana Traveler ini, rencananya akan diluncurkan di The Cube Hotel Jogja, Jumat (27/10/2017).

Promosi Kisah Petani Pepaya Raup Omzet Rp36 Juta/bulan, Makin Produktif dengan Kece BRI

Customer & Business Relation Manager Wening Damayanti mengatakan, Azana Hotels & Resorts merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manajemen perhotelan. Saat ini Azana sudah berhasil mengelola lebih dari 35 hotel di seluruh Indonesia, bahkan hingga akhir tahun nanti ditargetkan hingga 50 hotel yang akan berada di bawah manajemen Azana.

“Melihat potensi pasar yang ada saat ini, kami mengembangkan aplikasi android yang akan memudahkan customer untuk dapat melakukan reservasi langsung serta membantu tiap hotel untuk lebih mengenal customernya,” ujar Wening dalam rilis yang diterima Harian Jogja, Kamis (26/10/2017).

Wening mengatakan, aplikasi yang disebut sebagai Azana Traveler ini akan memberikan berbagai keuntungan. Di antaranya harga yang lebih murah dibandingkan portal perjalanan wisata lainnya. Selain itu, berbagai promo dan diskon yang akan selalu diperbarui setiap hari, serta informasi mengenai tempat-tempat menarik untuk dikunjungi yang ada di sekitar hotel.

“Yang perlu untuk dilakukan oleh customer adalah mengunggah aplikasi Azana Traveler di play store,” imbuh Wening.

Selain peluncuran Azana Traveler, juga akan diadakan konferensi tahunan untuk seluruh General Manager serta Sales and Marketing dari seluruh unit Hotel Azana yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Dalam acara ini juga akan diselenggarakan penganugerahan atau awarding bagi hotel-hotel yang berprestasi, untuk memacu kinerjanya menjadi lebih baik lagi di masa yang akan datang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya