SOLOPOS.COM - Menteri BUMN Erick Thohir menyerahkan beasiswa berupa tabungan pendidikan kepada putra-putri dari keluarga Polri di 34 provinsi, Selasa (14/12/2021). (Istimewa)

Solopos.com, JAKARTA — Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Menteri BUMN Erick Thohir menyerahkan beasiswa pendidikan bagi 876 putra/putri anggota Polri di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (14/12/2021).

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono menyebutkan beasiswa diberikan kepada putra/putri anggota Polri yang tengah menempuh pendidikan di perguruan tinggi.

Promosi BRI Group Berangkatkan 12.173 Orang Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

“Beasiswa diberikan kepada putra/putri Polri yang berprestasi, saat sedang menempuh pendidikan D3 di semester 3 dan 4, serta S1 (semester 3 dan 7) di perguruan tinggi,” kata Rusdi seperti dikutip Antara.

Rusdi menjelaskan pemberian beasiswa pendidikan ini merupakan tahun kedua. Jumlah penerima beasiswa meningkat dari tahun sebelumnya namun tidak dirinci jumlah penerima beasiswa.

Baca Juga: Polda Metro Periksa Prodem, Pelapor Luhut dan Erick soal Isu Bisnis PCR 

Penerima beasiswa, katanya. harus mahasiswa yang berprestasi dengan indeks prestasi komulatif (IPK) minimal 3,0. “Besaran beasiswa per orang Rp5 juta,” ujar Rusdi.

Adapun latar belakang pemberian beasiswa pendidikan, katanya, adalah untuk membantu keluarga Polri sehingga diharapkan anggota kepolisian dapat menjalankan tugasnya dengan optimal.

“Dengan pemberian bantuan beasiswa ini diharapkan anggota Polri betul-betul merasa mendapat perhatian yang besar dari pemerintah,” kata Rusdi.

Dalam penyerahan bantuan tersebut, kata Rusdi, Kapolri berharap program beasiswa pendidikan dapat berjalan setiap tahun. “Kapolri mengharapkan beasiswa dapat diberikan setiap tahun kepada putra/putri Polri yang berprestasi,” kata Rusdi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya