SOLOPOS.COM - internet

Jakarta–Menteri Hukum dan Ham Patrialis Akbar mengatakan terpidana kasus suap Artalyta Suryani, Kamis (14/1) malam akan dipindahkan dari Rumah Tahanan Pondok Bambu Jakarta Timur beserta sejumlah tahanan lainnya.

“Artalyta dipindahkan malam ini, tapi dipindahkannnya kemana, saya tidak boleh menyampaikan, ada banyak yang dipindahkan,” kata Patrialis usai rapat kabinet di Kantor Presiden Jakarta, Kamis petang.

Promosi BI Rate Naik, BRI Tetap Optimistis Penyaluran Kredit Tumbuh Double Digit

Ia menjelaskan pihak otoritas lembaga pemasyarakatan sudah meminta izin kepadanya untuk melaksanakan proses itu.

Meski tidak bersedia menyebutkan lokasi rumah tahanan yang baru, namun Patrialis mengatakan tidak dipindahkan ke Nusakambangan.

“Masa ke Nusakambangan, kalau malam ini kan tidak ada pesawat,” tegasnya.

Patrialis mengatakan kemungkinan akan tetap satu kota dengan Rutan Pondok Bambu.

“Tidak, di dalam kota juga,” katanya singkat.

ant/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya