SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati telah menginstruksikan kepada Dirjen Pajak dan Inspektorat Jenderal (Itjen) untuk menginvestigasi ‘komplotan’ Gayus Tambunan terkait kasus makelar kasus pajak Rp 25 miliar.

“Saya sudah instruksikan Dirjen Pajak, Itjen bidang investigasi untuk segera melakukan, apakah yang bersangkutan (Gayus) bekerja sendiri, ada temannya, ada atasannya yang membantu sehingga terjadi hal seperti itu,” tegas Sri Mulyani.

Promosi Direktur BRI Tinjau Operasional Layanan Libur Lebaran, Ini Hasilnya

Hal itu disampaikannya disela-sela Seminar Nasional Mendorong Transparansi Sektor Migas Indonesia di Hotel Century Atlet, Jakarta, Rabu (24/3).

Setelah hasil penyelidikan diketahui, diharapkan bisa diketahui dimana titik lemahnya pengawasan sehingga kasus seperti ini bisa muncul. Pihak Kemenkeu mengaku siap untuk melakukan koreksi.

“Yang jelas adalah seluruh pihak bersemangat untuk tahu modus ini seperti apa. Beri kami waktu untuk membuat investigasi. Sekarang Itjen bidang investigasi sudah masuk dan Dirjen Pajak dengan tim juga sudah masuk,” imbuh Sri Mulyani.

Nama pegawai Ditjen Pajak, Gayus Tambunan mencuat sejak Komjen Susno Duadji menyebut ada markus pajak Rp 25 miliar di tubuh Polri pada Rabu 17 Maret. Gayus yang terlibat dalam kasus tersebut pun langsung menjadi sorotan.

Pada 2009, polisi menjerat Gayus dengan pasal berlapis yakni penggelapan, pencucian uang, dan tindak pidana korupsi (Tipikor). Namun dua pasal yaitu pencucian uang dan tipikor gugur di penuntutan.

Gayus pun hanya dituntut ringan dengan pasal penggelapan yaitu 1 tahun penjara dengan hukuman percobaan 1 tahun. Namun hakim PN Tangerang menilai jaksa tidak bisa membuktikan tuntutan tersebut dalam sidang 12 Maret 2010. Gayus pun melenggang bebas dan tetap mengantor seperti biasa.

Sri Mulyani mengungkapkan, saat ini aparat pajak mencapai 30.000 orang. Kemenkeu juga sudah berupaya untuk membangun sistem dengan memaksimumkan dan mengamankan seluruh penerimaan negara.

dtc/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya