SOLOPOS.COM - Desa Mandiri Energi di Boyolali menggunakan petromaks gas. (Istimewa/Dok)

Solopos.com, SOLO — Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data provinsi dengan jumlah desa mandiri terbanyak di Indonesia. 

Adanya peningkatan desa mandiri menunjukkan adanya peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat desa.

Promosi Mudah dan Praktis, Nasabah Bisa Bayar Zakat dan Sedekah Lewat BRImo

Dalam pembangunan desa harus memenuhi 4 aspek, yaitu kebutuhan dasar, pelayanan dasar, lingkungan, dan kegiatan pemberdayaan masyarakat desa. Hal ini diatur dalam Undang-undang Nomor 6 Tahun 2014 yang mengatur tentang desa.

Dilansir dari bps.go.id yang diakses pada Jumat (14/7/2023), desa mandiri merupakan desa yang telah mempunyai ketersediaan dan akses pelayanan dasar yang mencukupi.

Selain itu, infrastruktur memadai, aksesibilitas atau transportasi yang mudah, pelayanan umum yang bagus, serta penyelenggaraan pemerintahan yang sudah baik. Desa Mandiri memiliki nilai Indeks Pembangunan Desa (IPD) lebih dari 75 poin.

Untuk mengidentifikasi Desa Mandiri, dapat menggunakan dua indeks untuk menggambarkan kondisi pembangunan desa. 

Dua indeks tersebut adalah Indeks Pembangunan Desa (IPD) yang diterbitkan oleh BPS dan Indeks Desa Membangun (IDM) yang diterbitkan oleh Kemendes (Kementerian Desa).

IPD merupakan ukuran yang dibuat untuk menilai perkembangan atau kemajuan desa pada waktu tertentu, sedangkan IDM adalah indeks komposit ukuran yang disusun untuk menilai perkembangan dan kemajuan desa pada waktu tertentu.

Menurut BPS, Indonesia memiliki 2.906 Desa Mandiri pada 2021. Jumlah ini mengalami peningkatan dari 2020 yang berjumlah 2.310. Berikut merupakan data provinsi yang memiliki Desa Mandiri paling banyak di Indonesia.

1. Jawa Timur

Provinsi Jawa Timur menjadi provinsi nomor satu yang mempunyai Desa Mandiri paling banyak di Indonesia. 

Menurut BPS, Jawa Timur pada tahun 2021 memiliki 697 Desa Mandiri.  Jumlah ini telah mengalami peningkatan dari jumlah pada tahun 2020 yaitu sebanyak 589 desa.

Dilansir dari kominfo.jatimprov.go.id, pada 2022 Jawa Timur memiliki 1.490 Desa Mandiri, 3.906 Desa Maju, dan 2.326 Desa Berkembang. Dari data tersebut, 5 Desa Mandiri di Tawa Timur masuk dalam 10 besar IDM Mandiri nasional.

Lima desa tersebut yaitu Desa Oro Oro Ombo Kecamatan Batu Kota Batu (peringkat 1), Desa Sidomulyo Kecamatan Batu Kota Batu (peringkat 2), Desa Genteng Kulon Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi (peringkat 3), Desa Merkawang Kecamatan Tambakboyo Kabupaten Tuban (peringkat 7), dan Desa Genteng Wetan Kecamatan Genteng Kabupaten Boyolali (peringkat 10).

2. Jawa Tengah

Provinsi dengan Desa Mandiri terbanyak selanjutnya adalah Provinsi Jawa Tengah. Menurut BPS pada 2021, Jawa Tengah memiliki 685 Desa Mandiri. Jumlah ini telah mengalami peningkatan dari jumlah pada 2020 yaitu sebanyak 589 desa.

Dilansir dari jatengprov.go.id, Provinsi Jawa Tengah telah memiliki 2.353 desa yang berstatus Desa Mandiri Energi. 

Dari jumlah tersebut terdiri atas 2.167 Desa Mandiri Energi Inisiatif, 160 Desa Mandiri Energi Berkembang, dan 26 Desa Mandiri Mapan.

3. Jawa Barat

Provinsi Jawa Barat menjadi provinsi selanjutnya yang memiliki Desa Mandiri paling banyak di Indonesia. 

Menurut BPS pada 2021, Jawa Barat memiliki 636 Desa Mandiri. Jumlah ini telah mengalami peningkatan dari data 2020 yaitu 518 desa.

Menurut data dari opendata.jabarprov.go.id, Kabupaten Sukabumi menjadi kabupaten dengan jumlah Desa Mandiri paling banyak di Jawa Barat. 

Selanjutnya disusul oleh Kabupaten Bogor, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Ciamis, dan Kabupaten Kuningan.

4. Bali



Selanjutnya ada Provinsi Bali yang menjadi salah satu provinsi dengan jumlah Desa Mandiri paling banyak di Indonesia. Menurut data BPS pada tahun 2021, Provinsi Bali memiliki 181 Desa Mandiri.

Jumlah ini telah mengalami peningkatan dari data pada 2020 yaitu 154 desa. Menurut bappeda.baliprov.go.id, pada 2022 Bali memiliki 386 Desa Mandiri.

5. DI Yogyakarta

Provinsi DI Yogyakarta juga masuk ke dalam salah satu provinsi dengan jumlah Desa Mandiri paling banyak di Indonesia. 

Menurut data BPS pada 2021, DI Yogyakarta memiliki 179 Desa Mandiri. Jumlah ini telah mengalami peningkatan dari data 2020 yaitu 151 desa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya