SOLOPOS.COM - Mi basah berformalin (Ponco Suseno/JIBI/Solopos)

Makanan berformalin semakin merebak. Agar mengetahui makanan yang telah dicampur formalin, Anda dapat melihat dari ciri-cirinya.  

Solopos.com, SOLO – Makanan mengandung formalin semakin mengkhawatirkan masyarakat. Kepala Balai Besar Badan Pengawasan Obat dan Makanan di Jakarta Dewi Prawitasari memberitahukan bagaimana cara mengetahui makanan yang mengandung formalin.

Promosi BRI Group Berangkatkan 12.173 Orang Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

“Kalau formalin atau boraks, memang harus ada pengujian setelah dimasak. Tidak bisa mentah,” kata Dewi saat inspeksi di Rawamangun, Jakarta, Senin (13/4/2015).

Ia mengatakan kandungan formalin pada makanan sulit diketahui dengan hanya mencium aromanya. Menurutnya, kandungan formalin pada makanan bisa diketahui dengan menaruh makanan selama tiga hari dalam ruangan bersuhu kamar, sekitar 25 derajat Celsius.

Makanan yang mengandung formalin, seperti tahu, tidak rusak atau berlendir setelah tiga hari. “Tidak ada semut atau lalat yang mendekat,” kata Dewi sebagaimana dilansir kantor berita Antara, Senin (13/4/2015).

Ia menambahkan, tahu yang mengandung formalin umumnya berbau menyengat serta lebih kenyal dan tidak mudah hancur. Mi basah yang mengandung boraks biasanya kenyal, tidak lengket, dan terlihat lebih mengkilap. Sementara makanan yang mengandung pewarna tekstil, ia melanjutkan, warnanya mencolok dan menimbulkan titik-titik warna pada makanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya