SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Gubernur Jateng, Bibit Waluyo (Dok/JIBI/Solopos)

Gubernur Jateng, Bibit Waluyo (Dok/JIBI/Solopos)

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Solopos.com, SEMARANG –Lebaran 2013 tak lama lagi. Gubernur Jateng, Bibit Waluyo meminta para bupati dan walikota se-Jawa Tengah, ikut mewujudkan keselamatan, keamanan, kenyamanan, kelancaran, dan ketertiban menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1434 H.

“Mulai dari kesiapan angkutan umum, kelancaran lalu lintas, ketersediaan pangan, pengendalian harga, sampai meningkatkan keamanan,” katanya kepada wartawan di Semarang, Senin (29/7/2013).

Bupati dan walikota beserta jajarannya, lanjut dia, harus ikut memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan pemudik, dalam menghadapi Lebaran ini.

Apalagi Provinsi Jateng merupakan salah satu daerah yang menjadi tujuan bagi para pemudik dari berbagai daerah, baik yang melintas maupun sebagai tujuan akhir.

Beberapa hal yang harus menjadi perhatian bupati dan walikota, ujar gubernur, di antaranya mempersiapkan kendaraan angkutan umum lanjutan yang melayani pemudik hingga lokasi tujuan.

Meningkatkan pengamanan bagi pemudik yang menggunakan kendaraan bermotor roda dua, melengkapi pemasangan rambu-rambu lalu lintas, terutama pada jalur alternatif.

Perlintasan kereta api sebidang, baik berpalang pintu maupun tidak, juga harus mendapat perhatian dengan menempatkan petugas untuk meminimalkan terjadinya kecelakaan lalu lintas.

“Demikian pula dengan pasar tradisional dan pasar tumpah mesti dikendalikan,” tandasnya. Insetyonoto/JIBI/Solopos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya