SOLOPOS.COM - Ilustrasi uang tunai rupiah. (Nurul Hidayat/JIBI/Bisnis)

Kurs rupiah bertahan di level Rp13.600-an per US$.

Solopos.com, JAKARTA – Nilai tukar rupiah dibuka dengan pelemahan sebesar 0,12% atau 17 poin ke 13.678 per dolar AS pada perdagangan pagi ini, Kamis (2/6/2016).

Promosi 50 Jurnalis Peroleh Beasiswa S2 dari BRI Fellowship Journalism 2024

Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup melemah 0,10% atau 13 poin ke Rp13.661 per dolar AS pada perdagangan Rabu (1/6/2016).

Pada perdagangan kemarin, rupiah diperdagangkan di kisaran Rp13.650 -Rp13.697 per dolar AS.

Pelemahan rupiah kemarin terjadi saat mata uang di Asia terpantau bergerak mixed.

Adapun rilis data inflasi yang sesuai estimasi tidak mendorong pembalikan arah rupiah kemarin.

Seperti diketahui, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suryamin mengumumkan inflasi sepanjang Mei 2016 mencapai 0,24% (month to month/mtm) dan 3,33% (year on year/yoy).

Laju inflasi tahunan tersebut sesuai dengan prediksi Bank Indonesia dan konsensus Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya