SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok/JIBI/Bisnis)

Kurs rupiah anjlok hingga 65,7 poin hari ini.

Solopos.com, JAKARTA — Kurs rupiah kembali anjlok dan menembus level Rp14.500/dolar AS. Rupiah pada perdagangan Selasa (22/9/2015) ditutup melemah 65,7 poin (0.45%) ke level Rp14.551,90/dolar AS.

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

Nilai tukar rupiah sempat menguat tipis 0,03% ke level Rp14.481/dolar AS pada pukul 14.36 WIB. Penguatan rupiah terjadi saat mata uang asia lainnya ditransaksikan beragam. Namun setelah itu, rupiah terjun bebas hingga ditutup tembus Rp14.500/dolar.

Kurs rupiah sudah terlihat melemah sejak pagi sejalan dengan pergerakan mata uang Asia lainnya yang juga tertekan terhadap dolar AS. Ekonom dari Samuel Sekuritas, Rangga Cipta, memperkirakan dolar AS yang kembali ke tren penguatan akan membuat rupiah terus tertekan.

Beban eksternal tersebut diperberat dengan revisi negatif Bank Indonesia dan pemerintah terhadap rancangan APBN 2016 yang sedang dibahas bersama DPR. Rupiah juga terbebani oleh penyusutan cadangan devisa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya