SOLOPOS.COM - Pelaksana Tugas (Plt) Kabiro Humas KPK Yuyuk Andriati (Antara)

KPK menangkap Bupati Banyuasin, Yan Anton Ferdian.

Solopos.com, BANYUASIN – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan atau OTT terhadap Bupati Banyuasin, Sumatera Selatan Selatan, Yan Anton Ferdian.

Promosi Pelaku Usaha Wanita Ini Akui Manfaat Nyata Pinjaman Ultra Mikro BRI Group

Pelaksana Tugas (Plt) Kabiro Humas KPK Yuyuk Andriati di Jakarta, Minggu (4/9/2016), membenarkan OTT tersebut.

“Saya konfirmasi bahwa benar hari ini ada OTT [operasi tangkap tangan] di Sumatera Selatan. Mengenai siapa, berapa orang dan kasusnya apa akan diumumkan besok,” ungkap Yuyuk seperti dikabarkan Antara.

Sementara itu, Kepolisian Daerah Sumatera Selatan mengungkapkan, KPK juga telah memeriksa rumah dinas Yan Anton Ferdian. Namun, lanjut dia, jajarannya hanya membantu tugas KPK supaya berjalan lancar.

Ia mengatakan, untuk permasalahan kasus sendiri pihaknya tidak bisa bicara banyak karena Polda bersifat membantu.

“Pihaknya hanya mempelancar tetapi untuk pemeriksaan itu tugas dan wewenang KPK, kita kurang mengetahui secara pasti terkait kasus apa yang dialami bupati tersebut,” kata dia.

Petugas KPK dengan dikawal anggota Brimob Polda Sumsel mendatangi rumah dinas Bupati Banyuasin. Berdasarkan informasi, ada lima kendaraan yang digunakan petugas dalam pemeriksaan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya